Rabu 13 November 2019, 03:40 WIB

Sering Makan Gorengan, Awas Kena Alzheimer

MI | Humaniora
Sering Makan Gorengan, Awas Kena Alzheimer

Ilustrasi
Sering Makan Gorengan, Awas Kena Alzheimer

 

KONSUMSI berlebihan makanan dengan jumlah kandungan lemak trans tinggi seperti gorengan, bisa menempatkan Anda pada risiko terkena penyakit Alzheimer.

Para peneliti, seperti dilansir Medical Daily, menemukan konsumsi makanan olahan dengan jumlah lemak trans yang tinggi berkontribusi mengembangkan gangguan otak. Sebuah studi baru dalam jurnal Neurology, menunjukkan, kadar lemak trans yang lebih tinggi dalam darah dapat meningkatkan risiko alzheimer sebesar 50%-75%. Temuan ini peneliti dapatkan setelah mengikuti lebih dari 1.600 orang di Jepang selama 10 tahun untuk melihat dampak diet terhadap kesehatan mereka.

"Penelitian ini menggunakan kadar lemak trans dalam darah, daripada kuesioner diet yang lebih tradisional, yang meningkatkan validitas ilmiah dari hasilnya," kata Richard Isaacson, Direktur Klinik Pencegahan Alzheimer di Weill Cornell Medicine, New York.

Orang-orang yang mengonsumsi lebih banyak kue manis ternyata memiliki kadar lemak trans tertinggi dalam darah mereka. Temuan terbaru ini mendukung bukti asupan lemak trans dapat meningkatkan risiko penyakit alzheimer. (Ant/H-2)

 

Baca Juga

Ist

Jaringan RS Columbia Asia Resmikan Dua Rumah Sakit dalam Sepekan

👤Media Indonesia 🕔Senin 02 Oktober 2023, 16:03 WIB
RS Columbia Asia mengumumkan penambahan dua rumah sakit baru di Indonesia, yaitu RS Columbia Asia BSD di Tangerang, Banten, dan RS Columbia...
dok ist

Pilihan Pangan Masyarakat Berperan dalam Mitigasi Perubahan Iklim

👤Media Indonesia 🕔Senin 02 Oktober 2023, 16:01 WIB
Industri peternakan merupakan salah satu kontributor penting perubahan iklim yang mungkin sering...
Kemendikbud-Ristek

Nadiem: Batik Kekayaan Warisan Leluhur Indonesia

👤Dinda Shabrina 🕔Senin 02 Oktober 2023, 15:32 WIB
Memperingati Hari Batik Nasional (HBN) 2023,, Mendikbud-Ristekm Nadiem Anwar Makarim, meresmikan Museum Batik...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya