Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Tim Penanggulangan Bencana UBL Raih Penghargaan

Syarief Oebaidillah
16/7/2019 22:50
Tim Penanggulangan Bencana UBL Raih Penghargaan
20 orang dari unsur mahasiswa, dosen, dan karyawan Universitas Budi Luhur yang mengikuti pelatihan(Ist)

TIM Penanggulangan Bencana Universitas Budi Luhur menerima sertifikat penghargaan dari Ketua Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti, Kasih Hanggoro, belum lama ini.

Penghargaan ini diberikan kepada 20 orang dari unsur mahasiswa, dosen, dan karyawan Universitas Budi Luhur yang mengikuti pelatihan bulan lalu.

Tim Penanggulangan Bencana ini dipersiapkan untuk membantu mahasiswa di dalam kampus maupun masyarakat di luar kampus yang mengalami keadaan darurat dan membutuhkan bantuan.

Sebelumnya, tim ini sudah aktif dan terjun ke lapangan memberikan bantuan pada peristiwa bencana alam di Banten dan Palu.

Dalam acara penyerahan sertifikat, Kasih Hanggoro mengatakan, pelatihan tersebut sangat penting untuk tim agar siap terjun menghadapi kondisi darurat.

"Bencana tidak pernah habis dari pandangan kita dari bencana kecil hingga besar. Selanjutnya Universitas Budi Luhur akan memasukkan pelatihan ini sebagai bagian mata kuliah," kata Hanggoro melalui keterangan tertulis yang diterima Selasa (16/7).

 

Baca juga: PTN Dilarang Sesukanya Tarik Dana Mandiri

 

Sementara Plt Rektor Universitas Budi Luhur, Dr Wendi Usino, menyatakan, kampusnya sangat siap dan sudah sering berkolaborasi dengan instansi lain untuk membantu sesama masyarakat karena hal tersebut juga merupakan tugas perguruan tinggi swasta (PTS) dalam melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi.

Pernyataan Wendi ini disampaikan berdasarkan rekan jejak Universitas Budi Luhur yang merupakan anggota Lembaga Layanan Dikti (LL Dikti) Wilayah III dalam tim penanggulangan bencana Palu, Sulawesi Tengah, dan Banten.

"Universitas Budi Luhur juga siap memanfaatkan hibah yang ada untuk penanggulangan bencana alam darurat," ujarnya.

Novian Akbar, pelatih Tim Pelatih Penanggulangan Universitas Budi Luhur, mengaku sangat senang dan bangga atas apresiasi dari kampus, dan juga Universitas Budi Luhur menjadi PTS di Jakarta yang pertama menjadi pionir penanggulangan bencana.

Aldi, mahasiswa Universitas Budi Luhur yang menjadi peserta pelatihan, juga gembira dengan adanya program ini karena mendapat pengetahuan dan pelatihan berbagai kasus dalam menghadapi bencana alam.

Ia berharap banyak mahasiswa lain dapat mengikuti pelatihan seperti yang didapatkannya, sehingga mahasiswa Budi Luhur selalu siap membantu masyarakat menghadapi kondisi darurat. (RO/OL-11)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya