Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Gaya Hidup Sehat dengan Aeroboxing, Olahraga Tanpa Kontak Fisik

Insi Nantika Jelita
01/12/2025 23:57
Gaya Hidup Sehat dengan Aeroboxing, Olahraga Tanpa Kontak Fisik
Melihat besarnya minat masyarakat terhadap olahraga ini, kegiatan Aeroboxing digelar di Tiger Hype Mart Makassar pada Minggu, 30 November 2025, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup aktif.(Dok. Holywings Group)

MENJALANI hidup sehat kini semakin mudah dilakukan dengan cara yang menyenangkan. Salah satu olahraga yang kian diminati berbagai kalangan adalah aeroboxing, sebuah kombinasi gerakan aerobik dan teknik pukulan tinju ringan tanpa kontak fisik. 

Dengan irama musik yang energik, olahraga ini tidak hanya membuat tubuh aktif bergerak, tetapi juga memberikan pengalaman berolahraga yang terasa seperti sesi latihan penuh semangat.

Aeroboxing menggabungkan gerakan kardio, koordinasi pukulan, serta footwork yang lincah. Karena tidak melibatkan pertarungan fisik, olahraga ini aman untuk pemula dan dapat diikuti pria maupun wanita dari berbagai usia. Selain itu, manfaat yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari membakar kalori, meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru, memperkuat otot inti dan anggota tubuh, hingga membantu meredakan stres berkat kombinasi musik dan gerakan ritmis yang menyenangkan. 

Tak heran bila aeroboxing kini menjadi salah satu opsi olahraga yang banyak dipilih komunitas kebugaran di sejumlah kota besar.
Melihat besarnya minat masyarakat terhadap olahraga ini, kegiatan Aeroboxing digelar di Tiger Hype Mart Makassar pada Minggu, 30 November 2025, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup aktif. 

Program ini merupakan inisiatif Holywings Peduli yang bekerja sama dengan Tiger Hype Mart Makassar dan Helen’s Makassar, dengan fokus pada warga Kelurahan Maccini Sombala agar semakin mudah mengakses aktivitas olahraga yang aman, ringan, dan mengasyikkan.

Sejak pagi, puluhan peserta sudah memenuhi area acara dan mengikuti sesi aeroboxing yang dipandu instruktur berpengalaman. Mulai dari pemanasan, kombinasi pukulan jab cross hook, gerakan kaki, hingga pendinginan, rangkaian latihan berlangsung penuh energi dan keceriaan.

"Seru banget! Aeroboxing ternyata mudah diikuti walau saya pemula. Badan terasa lebih ringan dan berkeringat banyak," ujar Rina, salah satu peserta yang ikut berlatih.

Andrew Susanto, Komisaris Utama Holywings Group sekaligus Ketua Program CSR Holywings Peduli, menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen sosial perusahaan untuk mendorong pola hidup sehat di tengah masyarakat.

"Sebagai bagian dari komitmen sosial kami, kegiatan ini kami adakan untuk mendukung pola hidup sehat di lingkungan sekitar. Kami ingin terus menghadirkan program yang memberi manfaat langsung bagi warga," kata Andrew.

Selain memberikan manfaat kebugaran, kegiatan ini juga dirancang untuk memperkuat interaksi sosial melalui aktivitas bersama. Di akhir sesi olahraga, panitia menggelar lomba estafet pingpong yang diikuti peserta dengan penuh antusias. Permainan sederhana namun penuh tawa ini menjadi hiburan penutup yang menghangatkan suasana. Tim tercepat memperoleh voucher makan Holywings sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka.

Ke depan, Holywings Peduli berencana menghadirkan lebih banyak program olahraga dan edukasi kesehatan di berbagai kota, mulai dari sesi fun cardio, zumba, hingga kampanye gaya hidup aktif yang mudah diikuti masyarakat. Melalui pendekatan olahraga yang menyenangkan dan kegiatan komunitas yang positif, program ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak warga untuk menjaga kebugaran secara rutin dan menjadikan aktivitas fisik sebagai bagian dari gaya hidup sehari-hari. (E-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Mirza
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik