Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Prime Video Luncurkan Trailer Baru untuk Citadel: Honey Bunny

Basuki Eka Purnama
31/10/2024 07:43
Prime Video Luncurkan Trailer Baru untuk Citadel: Honey Bunny
Poster serial Citadel: Honey Bunny(MI/Dok Prime Video)

PRIME Video telah merilis trailer yang mendebarkan dari serial yang sangat dinantikan, Citadel: Honey Bunny. Serial India yang berasal dari dunia Citadel itu disutradarai Raj & DK (Raj Nidimoru dan Krishna DK) dan ditulis Sita R Menon bersama Raj & DK. 

Serial ini diproduksi D2R Films dan Amazon MGM Studios, dengan AGBO milik Russo Brothers bertindak sebagai produser eksekutif. Anthony Russo, Joe Russo, Angela Russo-Otstot, Scott Nemes dari AGBO, dan David Weil (Hunters) berperan sebagai produser eksekutif untuk Citadel: Honey Bunny dan semua serial dalam dunia Citadel. Midnight Radio turut serta menjadi produser eksekutif. 

Serial ini menampilkan aktor berbakat Varun Dhawan dan Samantha sebagai pemeran utama, bersama dengan aktor serba bisa Kay Kay Menon, serta aktor terkemuka sebagai pemeran pendukung seperti Simran, Saqib Saleem, Sikandar Kher, Soham Majumdar, Shivankit Parihar, dan Kashvi Majmundar. 

Citadel: Honey Bunny akan tayang secara eksklusif di Prime Video di Indonesia dan lebih dari 240 negara dan wilayah di seluruh dunia pada 7 November.

Trailer pertama serial yang akan dirilis awal bulan ini disambut dengan luar biasa oleh penonton di seluruh dunia, dan membuat semakin penasaran. 

Menanti dengan penuh harap peluncuran Citadel: Honey Bunny di Prime Video, penggemar Varun Dhawan, Samantha, dan Raj & DK sangat antusias ketika layanan streaming tersebut merilis trailer baru dari seri ini. 

Trailer terbaru ini menggali lebih dalam tentang kisah Bunny (Varun Dhawan), seorang stuntman, yang merekrut aktris yang sedang merintis bernama Honey (Samantha) untuk pekerjaan sampingan. Mereka kemudian terjerumus ke dalam dunia penuh aksi, mata-mata, dan pengkhianatan yang berisiko tinggi. 

Setelah bertahun-tahun berpisah, masa lalu yang kelam kembali menghantui Honey dan Bunny, memaksa mereka untuk bersatu kembali demi melindungi putri kecil mereka, Nadia. (Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik