Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
INDEKS Harga Saham Gabungan atau IHSG pada 8 Januari 2026 di Bursa Efek Indonesia ditutup melemah 19,33 atau 0,22 persen ke posisi 8.925,46. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 turun 3,70 poin atau 0,43 persen ke posisi 867,62.
Analis Pasar Modal Indonesia Reydi Octa menyampaikan pelemahan IHSG dipicu oleh tindakan profit taking setelah reli di saham-saham yang sebelumnya naik cukup cepat. Ia menilai koreksi tersebut masih sehat.
"Koreksi hari ini cenderung koreksi sehat ketimbang perubahan tren besar," kata Reydi.
Pelaku pasar saham, ujar dia, mencermati sentimen soal arah kebijakan suku bunga acuan dan rilis data inflasi. Sebab, ia menduga pengumuman rilis realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2025 sedikit berdampak di perdagangan bursa sesi II, walaupun diyakini pengaruhnya tidak signifikan.
IHSG sempat dibuka menguat dengan positif hingga penutupan sesi pertama perdagangan saham. Namun saat sesi kedua, IHSG menjadi merah hingga penutupan perdagangan saham.
Terdapat enam sektor n Indeks Sektoral IDX-IC yang menguat yaitu dipimpin sektor transportasi logistik (naik1,67 persen), disusul sektor infrastruktur dan sektor properti yang naik masing-masing sebesar 1,38 persen dan 1,09 persen.
Adapun lima sektor melemah yaitu sektor barang baku turun paling dalam sebesar 2,93 persen, diikuti oleh sektor teknologi dan sektor keuangan yang masing-masing turun sebesar 0,62 persen dan 0,61 persen.
Sejumlah saham mengalami penguatan terbesar yaitu SMLE, KOCI, RLCO, KIJA dan PBSA. Di sisi lain saham-saham yang mengalami pelemahan terbesar yakni MHKI, TRIN, OPMS, INPC dan NRCA. (Ant/H-4)
Disclaimer: Data disajikan untuk tujuan informasi dan bukan merupakan ajakan membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya berada di tangan investor.
IHSG hari ini, 8 Januari 2026, gagal bertahan di level psikologis 9.000 dan ditutup melemah. Sektor bahan baku dan teknologi jadi pemberat utama.
IHSG dan kapitalisasi pasar BEI cetak rekor ATH pada pekan 12–15 Januari 2026. Simak data transaksi harian, aksi beli asing, dan pencatatan obligasi terbaru.
IHSG Sesi I ditutup stagnan di 8.884. Simak analisis dampak depresiasi Rupiah, rekor harga emas ATH, hingga guncangan investigasi kriminal Jerome Powell.
Sejalan dengan penguatan IHSG, kapitalisasi pasar BEI turut meningkat sebesar 1,79% menjadi Rp16.301 triliun, dari Rp16.014 triliun pada pekan sebelumnya.
Lengkap dan terbaru! Ini daftar 8 saham yang terafiliasi dengan Happy Hapsoro, mulai dari RAJA, RATU IPO 2025, SINI, hingga PADI. Cek status kepemilikan dan afiliasinya.
IHSG Bursa Efek Indonesia 8 Januari 2026 ditutup melemah. Analis Pasar Modal Indonesia Reydi Octa mengatakan IHSG kemungkinan sedikit terdampak suku bunga acuan dan inflasi
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved