Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
USAI lepas status suspend, saham PT Puri Global Sukses Tbk (PURI) menembus batas auto rejection atas (ARA) selama enam hari berturut-turut. Hal itu disebut mengindikasikan tingginya minat investor terhadap prospek emiten properti dan infrastruktur berbasis di Batam tersebut.
Penguatan saham PURI mendapat tanggapan positif dari kalangan analis pasar. Pengamat pasar modal Purwito Sudjatmiko menjelaskan tren ARA beruntun itu mencerminkan perubahan persepsi investor terhadap fundamental perusahaan.
“Kenaikan ARA selama enam hari berturut-turut bukan sekadar euforia. Ini adalah sinyal kuat bahwa pasar mulai melakukan revaluasi terhadap prospek pertumbuhan PURI. Pipeline proyeknya besar, target kinerjanya agresif, dan momentumnya tepat karena Batam sedang menjadi pusat pengembangan strategis nasional," ungkapnya dalam keterangan yang diterima (13/11).
Saham PURI diprediksi masih akan melanjutkan kenaikan harga berdasarkan minat investor saat ini. Di sisi lain, right issue di pasar modal juga menarik perhatian seperti right issue INET yang direncanakan dengan harga pelaksanaan Rp250/lembar tetapi harga saham di pasar sudah berada di Rp450/lembar.
"Contoh lainnya seperti yang terjadi pada saham BUVA yang melakukan right issue dengan harga pelaksanaan Rp150/lembar tetapi harga saham di pasar sudah berada di Rp950/lembar.” ujar Purwito.
Ia menambahkan rencana aksi korporasi yang sedang disiapkan manajemen PURI berpotensi menjadi katalis besar, terutama jika berkaitan dengan penguatan modal dan ekspansi proyek yang lebih luas.
“Pasar menilai bahwa PURI sedang bersiap memasuki fase transformasi bisnis. Jika eksekusi proyek berjalan sesuai rencana, valuasi PURI berpeluang naik signifikan dalam jangka menengah, analis pasar serta investor percaya bahwa saham yang akan melakukan right issue seperti Saham INET, BUVA, WIFI, PURI secara historis akan mengalami kenaikan signifikan," tambahnya.
Hal tersebut tercermin dalam histori transaksi yang terjadi, baik di pasar reguler maupun pasar nego.
"Terlebih dalam pasar nego dalam beberapa hari terkahir di saham PURI terdapat transaksi nego dalam jumlah besar hingga harga tertinggi transaksi yang dilakukan itu berada di level Rp1.800/lembar,” lanjutnya.
Sebelumnya, manajemen PURI mengumumkan tiga proyek strategis dengan total nilai Rp880 miliar, terdiri dari Monde City Phase II senilai Rp280 miliar, Monde Raffle Business District – Rp100 miliar, dan Tembesi Landed Residential – Rp500 miliar.
Pada 2025, perseroan menargetkan peningkatan pendapatan hingga 837,52%, dari Rp15,12 miliar menjadi Rp141,78 miliar. PURI juga sedang menjajaki peluang untuk memperluas usahanya sejalan dengan arah pembangunan Kota Batam, termasuk potensi keterlibatan dalam pengembangan kawasan yang terkait Proyek Strategis Nasional (PSN).
“Investor saat ini melihat PURI sebagai emiten yang sedang memasuki fase agresif pertumbuhan. Dengan kombinasi ekspansi proyek, momentum ekonomi Batam, dan potensi PSN, saham PURI bisa menjadi salah satu kuda hitam sektor properti ke depan,” tutup Purwito. (M-3)
PT OCBC Sekuritas Indonesia bersama PT Inovasi Finansial Teknologi resmi menjalin kemitraan strategis untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur.
IHSG kembali mencetak rekor All Time High di level 9.072 pada Kamis (15/1/2026). Simak data perdagangan, saham top gainers, dan sentimen pasar global.
VICE President Equity Retail Kiwoom Sekuritas Indonesia Oktavianus Audi, memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih berpeluang menguat hingga akhir Januari 2026.
Bank Mandiri menyalurkan dividen interim tahun buku 2025 kepada para pemegang saham pada Rabu (14/1).
IHSG hari ini 14 Januari 2026 dibuka melesat ke level 9.007,05, mencetak rekor All Time High (ATH) baru di tengah optimisme pasar modal Indonesia.
PT Bank Negara Indonesia (BNI) dinilai berada pada posisi yang lebih siap memasuki 2026 dibandingkan bank-bank besar lainnya.
DAMARA Estate Jimbaran Hijau, pengembangan hunian premium oleh Greenwoods Group bekerja sama dengan Jimbaran Hijau, secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Banyan Group.
Pertama kalinya sejak 1978, rumah legendaris keluarga Banks dari serial 'The Fresh Prince of Bel-Air' resmi masuk bursa properti.
Temukan daftar 30 perusahaan properti terbesar di Indonesia berdasarkan market cap 2026. Panduan lengkap bagi investor saham dan properti.
PT Diamond Citra Propertindo Tbk (DADA) memperluas portofolio bisnisnya ke segmen hunian tapak (landed housing) melalui akuisisi 99,9% saham PKSI senilai 174,8 miliar.
Update pasar saham properti 9 Januari 2026. Saham DILD dan ASRI catatkan kenaikan signifikan di tengah sentimen IKN dan suku bunga, sementara APLN bergerak moderat.
Percepatan serah terima ini sebagai wujud komitmen pengembang dalam menjaga kepercayaan konsumen, khususnya terkait ketepatan waktu penyelesaian hunian.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved