Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa memastikan Anggito Abimanyu tidak lagi menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu). Hal ini menyusul pelantikan Anggito sebagai Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
“Dia tidak Wamen lagi, sekarang Ketua LPS. LPS kan besar, jadi jangan dirangkap,” ujar Purbaya usai menghadiri pelantikan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (8/10).
Purbaya menyebut posisi yang ditinggalkan Anggito untuk sementara waktu akan dikosongkan. Tugas dan kewenangan yang sebelumnya dipegang Anggito, terutama terkait penerimaan negara, kini diambil alih olehnya.
“Untuk sementara saya pegang dua-duanya, pajak dan bea cukai,” jelasnya.
Ia meyakini langkah ini justru akan mempercepat kinerja Kementerian Keuangan. Khususnya dalam sektor penerimaan negara.
"Ada yang tanya ke saya, saya bilang, saya aja. Daripada dua langkah, mending langsung saja,” pungkas Purbaya.
Presiden Prabowo Subianto melantik Anggito Abimanyu sebagai Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) periode 2025-2030. Anggito menggantikan Purbaya Yudhi Sadewa yang saat ini menjadi Menteri Keuangan.
Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 8 Oktober 2025. Pelantikan Anggito ini tercantum dalam Keppres Nomor 111 B Tahun 2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan.
Berikut ini daftar lengkap nama Anggota DK LPS periode 2025-2030:
(P-4)
Bea Cukai tidak menetapkan tenggat waktu khusus bagi perusahaan importir untuk melakukan re-ekspor, selama pihak perusahaan menunjukkan itikad baik dan kooperatif.
Selama ini, sertifikasi AEO di Indonesia lebih banyak dimiliki oleh perusahaan manufaktur, sementara di sektor logistik jumlahnya masih terbatas.
DIREKTORAT Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengungkapkan telah melakukan pembenahan secara menyeluruh.
Bea Cukai Atambua melakukan penindakan terhadap peredaran barang kena cukai (BKC) berupa hasil tembakau/rokok ilegal sebanyak 11 juta batang.
MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengapresiasi Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan yang dianggapnya telah menunjukkan perbaikan kinerja.
Peruri bersama Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) menggelar prosesi Pengiriman Perdana Pita Cukai Desain Tahun 2026 di kawasan produksi Peruri, Karawang, Jawa Barat, Rabu (10/12).
Anggito Abimanyu resmi mundur dari Wamenkeu dan kini ditunjuk sebagai Ketua LPS 2025–2030. Simak profil lengkap, karier, dan kekayaannya.
Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Anggito Abimanyu terpilih menjadi Ketua Dewan Komisioner (DK) Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) periode 2025- 2030.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved