Headline
RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian
Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.
Presiden Prabowo Subianto melakukan perubahan struktur dan nomenklatur terhadap Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Di dalam kabinet Prabowo, kementerian itu dipecah menjadi dua yaitu Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Kementerian Transmigrasi.
Yandri Susanto ditunjuk sebagai Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal. Adapun, M Iftitah Sulaiman Suryanegara didapuk sebagai Menteri Transmigrasi.
"Yandri Susanto, Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal. M Iftitah Suryanegara, Menteri Transmigrasi," kata Prabowo saat mengumumkan kabinetnya didampingi Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka. Prabowo menamai kabinetnya dengan Kabinet Merah Putih.
Yandri merupakan Wakil Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) yang memiliki pengalaman luas di bidang sosial dan kemanusiaan semasa menjabat Ketua Komisi VIII DPR RI 2019-2022, sebelum naik jabatan menjadi Wakil Ketua MPR RI 2022-2024.
Dalam tugasnya nanti, Yandri akan dibantu oleh Ahmad Riza Patria yang baru saja ditunjuk Presiden Prabowo menjadi Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal.
Sementara itu, Iftitah memiliki latar belakang ketentaraan dan lulusan terbaik Akademi Militer tahun 1999 sebelum pensiun dan terjun ke dunia politik bergabung dengan Partai Demokrat. Ia akan dibantu Viva Yoga Mauladi yang ditunjuk Prabowo sebagai Wakil Menteri Transmigrasi.
Yandri dan Iftitah nantinya akan berbagi tugas yang sebelumnya diampu oleh Abdul Halim Iskandar selaku Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi era Kabinet Indonesia Maju di Bawah kepemimpinan Presiden Ke-7 RI Joko Widodo pada 2019-2024.
Abdul Halim sudah lebih dulu mundur dari jabatan tersebut sebelum masa bakti Kabinet Indonesia Maju berakhir, yakni pada 30 September 2024, setelah ditetapkan sebagai calon terpilih anggota DPR RI 2024-2029 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI dan dilantik sehari berselang.
Ketika Abdul Halim mundur, jabatan tersebut diisi oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy yang bertindak sebagai pelaksana tugas (Plt). (Ant/Z-11)
Tito Karnavian sebagai Menteri Dalam Negeri bisa melakukan konsultasi dengan pihak-pihak terkait seperti Aceh sebelum mengeluarkan keputusan menteri,
Akankah ancaman terkini senasib dengan ancaman-ancaman sebelumnya? Bukan janji tapi sekadar basa-basi? Jika benar dia akan merombak kabinet, siapa saja yang bakal diganti?
Para menteri ini dinilai memiliki kejelasan arah kebijakan, tata kelola yang efisien, serta gaya kepemimpinan yang responsif dan komunikatif.
Menkeu Sri Mulyani Indrawati akhirnya memberi komentar terkait dirinya yang diisukan mundur dari Kabinet Merah Putih. Ia mengatakan tetap bekerja.
Jika pemerintah tetap melakukan efisiensi, maka kementerian atau lembaga yang disasar adalah sektor nonteknis atau tidak terkait pelayanan publik
Ultimatum Prabowo itu senada dengan sigi yang dilakukan Kedia Kopi terkait persepsi publik terhadap 100 hari pemerintahan Prabowo-Gibran.
FAKTA melemahnya perekonomian Indonesia merupakan realitas yang harus kita hadapi.
Presiden Prabowo Subianto memimpin Rapat Terbatas bersama jajaran Menteri Kabinet Merah Putih untuk membahas strategi menghadapi dinamika perekonomian global.
PERNYATAAN Ahmad Muzani yang menyentil para menteri Kabinet Merah Putih dianggap signifikan. Sentilan itu terkait kinerja menteri yang kerap menjadi beban Presiden Prabowo Subianto.
MENTERI sekretaris negara, sekaligus Juru Bicara Presiden RI Prasetyo Hadi menegaskan bahwa Presiden Prabowo Subianto rutin mengevaluasi menteri-menteri Kabinet Merah Putih.
“Saya tidak ada rencana mau reshuffle. Sementara saya menilai tim saya bekerja dengan baik. Kita buktikan minggu demi minggu hasil capaian yang kita lakukan,”
Fenomena isu persaingan ini, kata Hensa, tidak hanya terjadi di Kementerian-Kementerian tertentu, tetapi juga di beberapa kementerian lain.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved