Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PERUSAHAAN akomodasi global Hilton mengumumkan pembukaan DoubleTree. Hotel ini berkapasitas 255 kamar yang menawarkan akses mudah ke pusat konvensi utama kota dan tempat wisata. Pembukaan terbaru ini menandai ekspansi berkelanjutan Hilton di Indonesia dengan delapan hotel beroperasi di lima merek dan tambahan 10 hotel lain di masa yang akan datang.
"Kami membawa hotel DoubleTree by Hilton yang ketiga ke Indonesia berlokasi di lingkungan yang hidup, Kemayoran, Jakarta Pusat. Pembukaan DoubleTree by Hilton Jakarta Kemayoran mencerminkan komitmen kami untuk membawa merek yang tepat ke lokasi yang tepat dengan mitra yang tepat," kata Alexandra Murray, wakil presiden area dan kepala regional, Asia Tenggara, dalam keterangan tertulis, Jumat (1/3).
Hanya dengan berjalan kaki dari Jakarta International Expo (JIExpo) dan Food Centrum serta menempuh lima menit berkendara ke Jakarta International Stadium (JIS), DoubleTree menyeimbangkan antara kenyamanan dan hiburan yang sempurna bagi wisatawan bisnis dan rekreasi. Atraksi rekreasi seperti Ancol Dreamland, Pantai Ancol, dan Mal of Indonesia hanya berjarak sekitar 15 menit menggunakan transportasi pribadi. Hotel ini juga berlokasi sangat dekat dengan Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), sekitar 27 km.
Fasilitas dan amenitas setiap kamar di DoubleTree by Hilton Jakarta Kemayoran dilengkapi dengan televisi beresolusi tinggi (HDTV) disertai satelit kabel, akses Wi-Fi, layanan kamar 24 jam, serta ruang kerja pribadi dan kursi meja ergonomis. Hotel ini memiliki dua konsep restoran dengan beragam pilihan kuliner untuk memenuhi setiap selera.
Botany, restoran hotel yang buka setiap hari, menyajikan kuliner autentik Indonesia, Oxtail Cabai Garam, serta hidangan internasional seperti Thai Prawn Salad dan Battered Fish and Chips. Bagi yang ingin berkumpul untuk meeting singkat atau acara santai lain dapat menuju ke Habitat Lounge. Ada berbagai pilihan kopi, koktail, dan camilan ringan. (Z-2)
PERUSAHAAN aset kripto Indodax menjalin kolaborasi dengan restoran cepat saji KFC Indonesia.
ULUWATU selalu punya cara sendiri untuk membuat liburan akhir tahun terasa istimewa.
KREATOR konten dengan lebih dari 9,7 juta pengikut di TikTok, Ello MG, berkolaborasi dengan penjual oseng telur gerobakan yang sempat viral di media sosial, Pewlin.
AFFA menggelar aksi damai di depan Plataran Hutan Kota, menyerukan agar perusahaan hotel mewah Plataran Group segera berkomitmen terhadap kebijakan telur bebas sangkar.
Berdasarkan hasil survei yang dilakukan PHRI DKI Jakarta pada April 2025 terhadap anggotanya, tercatat 96,7% hotel melaporkan terjadinya penurunan tingkat hunian.
Berlokasi di Skybridge Level 3A Grand Indonesia, Crystal Jade Hong Kong Kitchen menghadirkan suasana modern dan cozy, selaras dengan gaya hidup masyarakat urban.
Perubahan lanskap perjalanan wisata yang kini didominasi wisatawan domestik membuat Hilton ingin memperkuat pasar mereka di Asia, termasuk Indonesia.
DoubleTree by Hilton Jakarta-Diponegoro mengundang para tamu untuk menyambut semangat Ramadan dengan rangkaian penawaran menarik yang tersedia selama bulan suci.
Kerugian yang diderita oleh Hotel Sultan sejak Kemensetneg menyampaikan rencana pengambilalihan lahan Hotel Sultan, Maret 2023 langsung berdampak pada operasional hotel.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved