Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
DIREKTUR Utama (Dirut) Pupuk Indonesia Rahmad Pribadi menerangkan Presiden Joko Widodo bakal melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking pabrik baru anak usaha perusahaan yakni PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) di kawasan industri Fakfak, Papua Barat, pada akhir bulan ini.
Ia menjelaskan setelah 41 tahun tidak ada pembangunan industri pupuk baru. Pembangunan pabrik pupuk yang terakhir didirikan ialah pabrik PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia di tahun 1982.
"Kami akan bangun pabrik satu lagi di Papua Barat. Insya Allah akan diresmikan atau groundbreaking oleh presiden tanggal 24 November 2023. Sudah dari tahun 1958, 1972 dibangun pabrik, terus terakhir di tahun 1982," jelas Rahmad di acara Jambore Makmur di Kawasan Pupuk Kujang, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (11/11).
Baca juga: Ganjar Soroti BUMN Karya Bangkrut di Era Jokowi
Ia menuturkan Pabrik Pupuk Kaltim di Papua Barat akan memiliki kapasitas dua juta ton pupuk per tahun. Rinciannya ialah 1,15 juta ton urea dan 825.000 ton amoniak. Jika dihitung per harinya, pabrik tersebut akan memproduksi amoniak 2.500 metric ton per day (MTPD) dan urea 3.500 MTPD.
"Mohon doanya karena ini setelah lebih dari 40 tahun tidak ada pembangunan industri pupuk baru. Kita akan mulai tahun ini dengan membangun klaster baru di Papua Barat," imbuhnya.
Baca juga: Pemerintah Targetkan Bauran EBT 23% pada 2024
Dirut Pupuk Indonesia menyebut pabrik PKT terbaru itu akan selesai di 2028. Produksi pupuk dari Fakfak ini akan difokuskan untuk pangsa pasar dalam negeri, utamanya di Papua. Hal ini guna memenuhi kebutuhan pupuk untuk mendukung ketahanan pangan.
"Pangsa pasar tentu untuk domestik. Tanah di Indonesia Timur kan subur sekali, tapi biaya logistik mahal. Jadi, insya Allah produksi pertanian di Indonesia timur akan tumbuh," ucapnya.
Rahmad menambahkan pihaknya telah memiliki Program Makmur yang diluncurkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir di 2021. Program ini untuk mendukung ekosistem pertanian yang memudahkan akses petani terhadap teknologi pertanian, permodalan, asuransi, kemudahan akses petani terhadap pupuk dan sarana pertanian yang berujung pada peningkatan produktivitas dan peningkatan kesejahteraan petani.
Adapun kinerja program Makmur sampai dengan Oktober 2023, luas lahan program yang terealisasi dari program itu mencapai
306.775 hektare dengan jumlah petani 90.632 orang. Dari data Pupuk Indonesia, seluruh peserta program Makmur ini tercatat peningkatan produktivitas beberapa tanaman pertanian seperti padi sebesar 14% atau menjadi 6,5 ton per hektare dari sebelumnya 5,7 ton per hektare.
(Z-9)
Akankah perlawanan Roy Suryo cs akhirnya bakal kandas nanti?
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak segera memanggil Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara dugaan korupsi kuota haji 2023-2024.
Langkah ini diambil sebagai bentuk kepastian hukum setelah tercapainya kesepakatan antara pihak-pihak yang berperkara.
Setelah adanya permohonan RJ dari para pelapor dan tersangka, serta mempertimbangkan terpenuhinya syarat keadilan restoratif sesuai ketentuan yang berlaku.
Jokowi disebut menanyakan kapan Eggi berangkat ke Malaysia untuk berobat.
Presiden Prabowo Subianto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan atensi terkait penanganan perkara ini.
Agenda transformasi sistem kesehatan nasional yang dicanangkan pemerintah kembali diwujudkan melalui penguatan infrastruktur layanan rumah sakit rujukan.
Selain aspek fisik, integrasi ini juga akan menyentuh sisi digitalisasi layanan.
Yayasan Astra menggelar acara peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Gedung SDN 3 Bojongmenteng.
Di tengah persaingan global yang terus bergerak dinamis, tuntutan terhadap pendidikan berkualitas dengan kurikulum internasional semakin tinggi.
Soft launching dan groundbreaking Grand Tamrin City memberi sinyal baru terkait persaingan harga dan model pembiayaan di pasar properti Makassar, Sulawesi Selatan.
Samarinda resmi menandai babak baru pembangunan kawasan hunian modern melalui seremoni groundbreaking proyek Paras Icon dan Samara Residence di Palaran pada 23 September 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved