Senin 08 Agustus 2022, 22:42 WIB

Ponorogo Ekspor 300 Ton Rempah ke India

Mediaindonesia.com | Ekonomi
Ponorogo Ekspor 300 Ton Rempah ke India

ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas
Ilustrasi

 

Sejumlah petani di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur kembali mengekspor rempah-rempah dalam volume besar ke India, yang dikirim secara bertahap.
 
"Ini merupakan pengiriman (ekspor) kedua. Sebelumnya, pada Maret 2022 kami sudah melakukan pengiriman perdana dengan volume sekitar 50 ton," terang salah satu pendamping tani di Ponorogo, Slamet Riyanto, Senin.
 
Untuk pengiriman tahap dua ini, lanjut Slamet, petani dan warga Ponorogo berhasil menaikkan kapasitas ekspor hingga 300 ton yang akan dikirim bertahap.
 
Keberhasilan mereka tidak lepas dari dukungan penuh dari pemerintah daerah serta program pembinaan menggunakan dana CSR salah satu perusahaan nasional di Indonesia.
 
"Kami berhasil ekspor perdana pada Maret (2022) kemarin, lima bulan setelah DSA terbentuk," kata Slamet Riyanto saat pelepasan ekspor 300 ton temulawak, jahe, dan kunyit ke India di Desa Broto, Kecamatan Slahung, Ponorogo.
 
Ekspor 300 ton rempah-rempah senilai Rp3,5 miliar ini akan dilakukan bertahap hingga November-Desember mendatang.
 
Menurut Slamet, keberhasilan ekspor rempah-rempah ini sangat dipengaruhi oleh dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Ponorogo terhadal DSA.
 
Bupati Ponorogo Giri Sancoko bahkan mengeluarkan kebijakan agar seluruh RT di wilayah tersebut menanam kunyit.
 
"Pemda Ponorogo, 'full support'. Pemda mengeluarkan kebijakan untuk setiap RT agar menanam kunyit," katanya.
 
Bahkan, lanjut dia, Pemkab Ponorogo langsung berkomitmen dengan mengajak setiap RT untuk melakukan nota kesepahaman (MoU) dengan DSA agar program tersebut berkelanjutan.
 
"Pemda ingin DSA ini berkelanjutan. Seluruh RT akan MoU dengan Desa Sejahtera Astra untuk membeli hasil pertanian ini," ujarnya. (Ant/OL-12)

Baca Juga

Ist/Bea Cukai

Bea Cukai Indonesia dan Malaysia Bentuk 'Joint Task Force on Narcotics'

👤Media Indonesia 🕔Selasa 30 Mei 2023, 21:35 WIB
Operasi JTF on Narcotics bertujuan memutus jaringan kejahatan narkotika dengan konsep skema operasi di perbatasan darat...
Dok.Ist

Pertamina Teken Kontrak Kerja Sama WK Peri Mahakam dan East Natuna

👤Raja 🕔Selasa 30 Mei 2023, 21:33 WIB
PT Pertamina Hulu Borneo dan PT Pertamina East Natuna merupakan afiliasi yang ditugaskan PT Pertamina Hulu Energi (PHE) atas pengelolaan...
Ist/Bea Cukai

Undang 100 Perusahaan se-Jateng, Bea Cukai Bahas Audit Kepabeanan dan Cukai

👤Media Indonesia 🕔Selasa 30 Mei 2023, 21:19 WIB
Bea Cukai berdiskusi dengan 100 perusahaan penerima fasilitas kemudahan impor tujuan ekspor (KITE) di lingkungan Kanwil Bea Cukai Jawa...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya