Headline
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan
PRESIDEN Joko Widodo menyebut pandemi covid-19 membuat industri pariwisata mengalami pelemahan yang sangat dalam. Sebelum pagebluk melanda dunia, sektor turisme menjadi kontributor devisa terbesar kedua bagi Indonesia dengan pendapatan produk domestik bruto (PDB) mencapai US$10 miliar dan bisa menyediakan 13 juta lapangan kerja.
Berdasarkan data Kemenparekraf, capaian devisa sektor pariwisata pada 2019 adalah US$16,9 miliar. Pada 2020, angka itu merosot hingga hanya menyisakan US$3,2 miliar. Oleh sebab itu, dengan situasi seperti sekarang, Jokowi menekankan harus ada terobosan yang dilakukan guna mengembalikan kinerja sektor pariwisata ke level sebelum covid-19 merebak.
Ia pun mengapresiasi upaya Menteri BUMN Erick Thohir yang membentuk InJourney, holding BUMN pariwisata sebagai solusi dari persoalan yang ada.
Kepala negara memandang penataan BUMN pariwisata memang sebuah keharusan.
Melalui strategi tersebut, ia optimistis pengelolaan industri turisme oleh perusahaan-perusahaan negara akan lebih optimal. "Ini adalah titik balik untuk melakukan sebuah lompatan. Momentum untuk melakukan penataan, momentum untuk melakukan transformasi, membangun sebuah ekosistem yang lebih kuat dan tangguh," ujar Jokowi di NTB, Kamis (13/1).
Ke depan, ia meminta InJourney segera bergerak memunculkan inovasi konkret di lapangan sehingga permasalahan yang ada bisa segera terselesaikan.
"Masalah konektivitas, segera selesaikan. Masalah hambatan infrastruktur, di mana titik-titik yang memerlukan suntikan infrastruktur, segera diselesaikan. Begitu juga hambatan lainnya, termasuk dalam hal tata kelola dan manajemen BUMN-BUMN pariwisata, agar ini tidak menggerus kesempatan kita untuk melompat maju," pungkas mantan Wali Kota Solo itu. (OL-8)
INDONESIA, sebagai negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia, menjadi tuan rumah International Islamic Expo (IIE) 2025 ke-15 di JCC Senayan, pada 11-13 Juli.
Monas dapat dioptimalkan sebagai botanical garden atau kebun botani yang memberikan ruang edukasi dan konservasi flora nusantara serta pusat riset tanaman langka khas Indonesia.
Peresmian ini juga menandai lahirnya Hari Festival Desa Wisata Amping Parak, yang akan masuk dalam kalender resmi pariwisata nagari.
Pacu Jalur sendiri diyakini telah ada sejak abad ke-17. Lebih dari sekadar perlombaan, tradisi ini menjadi simbol gotong royong khas bangsa Indonesia.
Audi Sitorus menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba siap mendukung hal-hal yang sifatnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Java Balloon Attraction tahun ini merupakan salah satu agenda unggulan dari rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-200 Wonosobo
SEJUMLAH pasal yang mengatur berbagai aspek terkait tembakau pada PP Nomor 28 Tahun 2024 menuai kritik. Aturan ini dinilai berdampak negatif terhadap industri dan petani dalam negeri,
Pengamat BUMN sekaligus Managing Director Lembaga Manajemen FEB UI Toto Pranoto menegaskan, industri pertahanan nasional perlu mendapatkan perhatian dan perlakuan khusus dari negara.
30 Wakil Menteri tercatat rangkap jabatan sebagai komisaris BUMN. Simak daftar lengkapnya dan isu konflik kepentingan yang menuai sorotan publik.
PT Pertamina berhasil meraih penghargaan tertinggi sebagai Pembina UMKM Paling Berdedikasi dalam ajang UMKM BUMN Award 2025.
RUU BUMN Perubahan diajukan karena adanya urgensi nasional pembentukan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara).
Rini menjelaskan bahwa Tom Lembong pernah menugaskan PT PPI untuk mengendalikan harga gula melalui kerja sama dengan produsen gula dalam negeri.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved