Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pahala Nugraha Mansury menilai sektor energi berperan sentral dalam mewujudkan proyeksi Indonesia emas di 2045 atau menjadi peringkat lima produk domestik bruto (PDB) dunia. Ini disampaikan dalam 2nd International Convention on Indonesian Upstream Oil and Gas 2021 (IOG 2021), di Nusa Dua Convention Center, Bali, Rabu (1/12).
Pada tahun tersebut, jumlah penduduk Indonesia diperkirakan mencapai 319 juta orang dengan pertumbuhan ekonomi mencapai 5,7%. "Sektor energi jelas akan menjadi salah satu kunci bagi kami untuk dapat menumbuhkan investasi di Indonesia. Namun, dengan perkiraan pertumbuhan PDB hingga 2045 sekitar 5,7%, ini menjadi tantangan bagi kita," ujarnya.
Pertamina dan perusahaan BUMN lain pun didorong untuk memastikan mampu mengelola ketahanan energi dalam menumbuhkan investasi. Pada semester I 2021, BUMN dari sektor energi diketahui membukukan penjualan sebesar Rp60,04 triliun.
Pahala melihat Indonesia akan terus menjadi salah satu negara paling menarik untuk berbisnis, termasuk di bidang minyak dan gas. Dia mengeklaim, BUMN di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo berupaya keras meningkatkan kemudahan berusaha.
"Kami juga memastikan ada daya saing fiskal yang baik untuk mengundang kontraktor dan investor untuk bermitra dengan pemerintah agar kita bisa mencapai produksi 1 juta barel minyak per hari," tegasnya. Seiring dengan hal itu, Indonesia juga tengah bertekad mencapai target net zero emmision atau karbon netral di 2060 atau lebih cepat.
Baca juga: Inovasi Alsintan Bikin Proses Bertani Lebih Efisien
Pahala memperkirakan, pertumbuhan kendaraan listrik di Indonesia akan moncer ke depan. "Kami melihat pertumbuhan permintaan kendaraan listrik akan bertambah. Ini akan kami eksplorasi dan menjadi hub utama yang didukung dari produksi baterai kendaraan listrik," ungkapnya. (OL-14)
HIMPUNAN Kawasan Industri Indonesia (HKI) menegaskan komitmennya dalam memajukan perindustrian nasional berbasis teknologi tinggi.
Allianz Global Investors (AllianzGI) menilai perekonomian global memasuki 2026 dalam kondisi yang masih tertekan, namun menunjukkan ketahanan yang relatif solid.
Harga emas Antam diprediksi kembali menguji rekor baru pada Kamis (29/1). Simak analisis lengkap pengaruh rapat The Fed dan penguatan Rupiah di sini.
Update harga emas Antam hari ini, Rabu 28 Januari 2026. Logam mulia melonjak tajam Rp52.000 per gram. Simak rincian harga jual dan buyback terbaru.
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menegaskan komitmen pemerintah dalam menangani berbagai hambatan investasi melalui sidang kedua debottlenecking.
Harga emas Antam hari ini Senin (26/1) cetak rekor ATH di Rp2.917.000 per gram. Simak prediksi harga emas Selasa 27 Januari 2026 dan rincian buyback.
BUMN kerap dijadikan tumpuan oleh pemerintah dalam menangani bencana alam. Mereka disebut memiliki saldo yang berlebih karena ada program tanggung jawab sosial
Prabowo menyatakan, Danantara Indonesia dibentuk pada Februari lalu sebagai dana kekayaan negara yang dirancang untuk menggerakkan masa depan ekonomi nasional.
KOLABORASI lintas BUMN dan pemangku kepentingan menjadi kunci dalam mempercepat pemulihan masyarakat pascabencana banjir yang melanda Aceh.
Dia mengatakan industri pertahanan dalam negeri, misalnya PT Pindad, saat ini mampu memproduksi peluru-peluru kaliber kecil misalnya yang berukuran 5,56 mm dan 7,62 mm.
Pemerintah bersiap melakukan intervensi strategis di sektor tekstil nasional menyusul kolapsnya PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex), salah satu pemain terbesar industri tekstil.
CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani mengungkapkan pemerintah tengah mengkaji pembentukan badan usaha milik negara (BUMN) di sektor tekstil.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved