Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Bank BRIsyariah Tbk berhasil mencatatkan pertumbuhan kinerja yang signifikan dari berbagai sisi pada kuartal-III 2020, bahkan melampaui pertumbuhan industri perbankan nasional.
Hal ini terlihat dari Laba BRIsyariah yang tumbuh signifikan mencapai 237% menjadi Rp191 miliar pada September 2020, dari Rp56 miliar di September 2019.
Selain itu, dari sisi aset, BRIsyariah juga membukukan pertumbuhan 51,4% (yoy), menjadi Rp56 triliun pada September 2020 dari Rp37 triliun pada September 2019.
Direktur Utama BRIsyariah Ngatari mengatakan bahwa di tengah pandemi covid-19, BRIsyariah melakukan sejumlah langkah agar pertumbuhan bisnis bank tetap sehat.
"Kami berkomitmen bahwa kami akan menghadirkan inovasi dan meningkatkan kinerja kami di tahun 2020 ini. Beberapa hal yang kami lakukan ialah optimalisasi layanan perbankan digital sebagai langkah adaptive operations, selektif dalam menyalurkan pembiayaan serta melakukan restrukturisasi sebagai pre-emptive strategies for sustainable financing portfolio. Selain itu, kami berkomitmen meningkatkan dana murah yang sehat, mengatur dan menjaga posisi serta buffer likuiditas sebagai penerapan healthy liquidity management," ungkapnya dalam acara public expose secara virtual, Kamis (5/11).
Lebih lanjut, Direktur Operasional BRIsyariah Fahmi Subandi menyampaikan bahwa dari sisi aset, pembiayaam dan DPK (Dana Pihak Ketiga), BRIsyariah berhasil tumbuh di atas rata-rata industri.
"Kinerja pembiayaan BRIsyariah pada September 2020 naik 57,9% secara year on year (yoy) menjadi Rp40,3 triliun dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2019 sebesar Rp25,5 triliun. Di sisi aset, BRIsyariah juga membukukan pertumbuhan 51,4% (yoy), menjadi Rp56 triliun pada September 2020 dari Rp37 triliun pada September 2019," kata Fahmi.
"DPK tumbuh 72,69% menjadi Rp48,7 triliun pada September 2020, dari Rp28,2 triliun di September 2019. Laba BRIsyariah pun turut menunjukkan pertumbuhan signifikan mencapai 237% menjadi Rp191 miliar pada September 2020, dari Rp56 miliar di September 2019," sambungnya.
Sementara itu, Direktur Bisnis Ritel BRIsyariah Fidri Arnaldy menambahkan, pembiayaan segmen ritel menjadi pendukung utama pada pertumbuhan kinerja perusahaan. Pada September 2020 total pembiayaan yang disalurkan BRIsyariah mencapai Rp40,3 triliun, dan 76,6% dari portfolio pembiayaan perusahaan adalah pembiayaan ritel, yakni Rp30,9 triliun.
"Pembiayaan ritel konsumer dengan risiko rendah masih menjadi fokus BRIsyariah. Total pembiayaan ritel konsumer tetap dominan dalam penyaluran pembiayaan perusahaan dengan angka Rp12,2 triliun atau tumbuh 53,77% (yoy) pada September 2020," ujar Fidri.
Selain itu, pertumbuhan pembiayaan yang paling tinggi terjadi di segmen ritel mikro di mana jumlah outstanding meningkat hingga 165% (yoy) menjadi Rp10,9 triliun pada September 2020.
Di tempat yang sama, Direktur Bisnis Komersil BRIsyariah Kokok Alun Akbar menegaskan bahwa selain pembiayaan, DPK BRIsyariah juga tumbuh meningkat berkat pertumbuhan signifikan dari tabungan dan giro.
"Keberhasilan BRIsyariah dalam meningkatkan DPK yang fokus pada peningkatan Dana Murah (CASA) mampu menurunkan tingkat biaya dana ,” pungkas Kokok.
Dengan berbagai digitalisasi layanan, baik untuk melayani nasabah DPK maupun nasabah pembiayaan, BRIsyariah optimistis akan terus tumbuh di tahun 2020. (E-1)
PT Bank Negara Indonesia (BNI) dinilai berada pada posisi yang lebih siap memasuki 2026 dibandingkan bank-bank besar lainnya.
Anggota Komisi VI DPR RI, Christiany Eugenia Tetty Paruntu, menyoroti penataan manajemen dan arah transformasi baru Garuda Indonesia pascapengangkatan direksi baru.
Citibank Indonesia mencatat laba bersih sebesar Rp2,3 triliun pada kuartal III 2025. Kinerja tersebut ditopang oleh pertumbuhan pendapatan bunga bersih sebesar 10% secara tahunan
PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk membukukan laba bersih Rp594,82 miliar hingga kuartal III-2025.
PT Archi Indonesia Tbk (ARCI) mencatat kinerja gemilang sepanjang sembilan bulan pertama tahun 2025.
Bank Jakarta berhasil mencatatkan kinerja keuangan positif hingga triwulan III tahun 2025.
BRI berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp1.416,62 triliun atau tumbuh 5,97% secara tahunan (yoy), dengan dominasi kuat pada sektor UMKM yang mencapai 80,32% dari total kredit.
Dari sisi pendanaan, tren penurunan suku bunga acuan diperkirakan akan memperkuat likuiditas dan meningkatkan efisiensi struktur biaya dana.
Transfer Bank Jateng ke BRI mudah dan cepat! Panduan lengkap cara transfer, biaya, kode bank, serta tips agar transaksi berhasil. Klik di sini untuk info!
Cari tahu kode SWIFT Bank BRI terbaru untuk transfer internasional! Panduan lengkap & mudah. Temukan kode BIC BRI & cara menggunakannya di sini! Klik sekarang!
Cari tahu kode SWIFT Bank BRI dengan mudah! Panduan lengkap cara menemukan SWIFT code BRI untuk transfer internasional. Cek sekarang dan transaksi lancar!
Contoh Surat Kuasa Pengambilan Uang di Bank BRI. Butuh surat kuasa BRI? Unduh contoh lengkap & mudah diedit di sini! Ambil uang di bank jadi lebih praktis.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved