Headline
Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.
Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.
PEMERINTAH berencana membentuk holding BUMN sektor kesehatan. Langkah itu menyusul holding BUMN farmasi yang dibentuk pada Februari lalu.
Nantinya, jaringan holding BUMN kesehatan merupakan penggabungan holding BUMN farmasi dengan holding rumah sakit.
"BUMN farmasi akan diperluas jadi holding BUMN di sektor kesehatan. Ada BUMN farmasi dan BUMN layanan kesehatan, seperti Pertamedika, Krakatau Medika dan rumah sakit lain yang menjadi afiliasi," jelas Asisten Deputi Bidang Telekomunikasi dan Farmasi Kementerian BUMN Aditya Dhanwantara dalam diskusi virtual, Kamis (15/10).
Dia mengungkapkan dibutuhkan proses panjang untuk membentuk suatu holding. Mulai dari persiapan perusahaan, hingga stakeholder yang harus dijajaki.
Baca juga: CEPI Percayakan Bio Farma untuk Produksi Vaksin Covid-19
Aditya berharap holding BUMN sektor kesehatan bisa memperkuat industri farmasi nasional. Dalam upaya pengembangan BUMN di sektor farmasi, pemerintah memiliki beberapa kerangka.
Seperti, aspek ekonomi dan sosial, inovasi modal bisnis, pengembangan investasi dan pengembangan talenta.
"Diharapkan industri farmasi nasional bisa lebih kuat dan mandiri. Lalu ketersedian produk meningkat, serta inovasi penyediaan produk semakin beragam," tutur Aditya.(OL-11)
Latihan fisik ringan selama 5 menit terbukti membantu menurunkan tekanan darah tinggi secara alami.
Tak hanya untuk mengembangkan adonan, baking soda juga bermanfaat untuk kesehatan dan kebersihan. Simak cara pakainya dan efek sampingnya.
Sejak dahulu, rumput laut telah menjadi primadona dalam bidang kesehatan, industri, dan kuliner berkat kandungan gizinya yang melimpah.
Program Dokter Spesialis Keliling (Speling) yang diinisiasi Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Wakil Gubernur Taj Yasin mampu menarik dukungan internasional.
Menjaga kebugaran kini telah menjadi bagian penting dari gaya hidup modern.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved