Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Perdagangan Enggartiasto Lukita optimistis kerja sama ekonomi komprehensif Indonesia-Australia (Indonesia Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement atau IA-CEPA) berlaku efektif tahun ini.
Optimisme itu diungkapkan Enggartiasto seusai melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Perdagangan, Pariwisata, dan Investasi Australia Simon Birmingham di sela rangkaian Pertemuan Ke-51 Menteri Ekonomi ASEAN di Bangkok, Thailand, kemarin.
IA-CEPA ditandatangani di Jakarta pada awal Maret lalu, kemudian naskah IA-CEPA beserta dokumen-dokumen pendukung lainnya telah disampaikan oleh Presiden Joko Widodo kepada Ketua DPR pada 9 Agustus lalu untuk diratifikasi.
"Sesuai UU Perdagangan, jika setelah menerima naskah kesepakatan dagang DPR tidak mengambil keputusan dalam waktu paling lama 60 hari kerja pada masa sidang, pemerintah dapat mengambil keputusan sendiri," jelas Enggartiasto.
Di pihak Australia, proses ratifikasi ditargetkan selesai November mendatang. Selama proses ratifikasi berjalan, kedua negara akan terus berkoordinasi untuk menyusun model kerja sama ekonomi.
"Tujuannya jelas agar kerja sama bisa langsung diimplementasikan proses ratifikasi selesai," tambah Mendag.
Di bidang pendidikan vokasional, pemerintah Australia telah melakukan pertemuan dengan Kementerian Ketenagakerjaan untuk menjajaki kemungkinan investasi di sektor vokasi.
Pemerintah Australia menyatakan ketertarikan dan akan menyosialisasikan potensi investasi sektor vokasi kepada seluruh pemangku kepentingan di negara tersebut.
Selain itu, Australia berencana menambah kuota visa kerja dan berlibur (working and holiday visa/WHV) sebelum IA-CEPA berlaku.
"Ini iktikad baik pemerintah Australia dan kami sangat terbuka menyambut rencana tersebut. Ini juga sebagai transisi dari kuota 1.000 orang per tahun menjadi 4.100 orang per tahun dan bertambah setiap tahunnya hingga mencapai kuota 5.000 orang per tahun setelah IA-CEPA berlaku," ujar Enggartiasto.
Sebagai persiapan implementasi IA-CEPA di dalam negeri, Kementerian Perdagangan juga telah melaksanakan lokakarya implementasi sistem tariff rate quota (TRQ) pada Agustus lalu.
Implementasi sistem TRQ merupakan salah satu komitmen dalam perjanjian IA-CEPA dan kedua negara optimistis dapat mengembangkan sistem TRQ berbasis elektronik yang adil dan transparan. (Pra/X-10)
Jadi sumbangannya dalam bentuk makanan instan, kemudian pakaian, obat-obatan, dan kebutuhan lainnya yang sudah kami identifikasi yang dibutuhkan oleh saudara-saudara kita.
Impor pakaian bekas ini selalu terjadi di mana pun. Pelaku juga sudah punya jaringan dan bekerja secara profesional.
KEMENTERIAN Perdagangan (Kemendag) memusnahkan sebanyak 16.591 balpres pakaian bekas impor ilegal dari 19.931 temuan balpres pakaian bekas impor ilegal.
Pemerintah secara serius menargetkan penurunan signifikan pada biaya logistik nasional dalam rangka meningkatkan daya saing industri dan nilai tambah perekonomian.
TEMUAN pestisida etilen oksida pada produk mi instan merek Indomie Rasa Soto Banjar Limau Kulit yang beredar di Taiwan tengah ramai. Kementerian Perdagangan (Kemendag) buka suara
Langkah ini diambil untuk menanggapi temuan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) Amerika Serikat.
Duta Besar Australia untuk Indonesia Rod Brazier menyoroti pencapaian IA-CEPA dalam memperkuat hubungan antara Australia dan Indonesia.
Dari sisi Uni Eropa, I-EU CEPA dapat menjadi platform kerja sama ekonomi strategis yang bermanfaat, khususnya di kawasan Indo-Pasifik.
Pertemuan bisnis Indonesia-Australia, IndOz Conference, digelar di Brisbane City Hall, pada 24 Agustus 2023. Salah satu topik yang dibahas adalah terkait kelanjutan implementasi IA-CEPA
Jerry Sambuaga menekankan pada koleganya tersebut mengenai pentingnya utilisasi CEPA yang dipercepat dan diperluas agar masing-masing negara bisa mengambil manfaat optimal.
PRESIDEN Joko Widodo mengadakan pertemuan bilateral dengan Presiden Prancis, Emmanuel Macron, di Hotel Grand Prince, Hiroshima, Jepang, pada Minggu, (21/5).
Mendag Muhammad Lutfi mengatakan saat ini adalah saat yang tepat bagi negara untuk pulih bersama-sama dari pandemi Covid-19.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved