Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
UNTUK menandai peluncuran gim Marvel's Spider-Man 2 di PlayStation 5, Sony Interactive Entertainment Singapura mengadakan pameran mini pop-up, tempat penggemar dapat melihat langsung PlayStation 5 edisi Spider-Man 2 dan berbagai permainan seru.
Berlokasi di Fountain Atrium Grand Indonesia, pengunjung bisa menjelajahi pameran mini seperti stand Daily Bugle News, pameran mini action figure Spider-Man dan Venom, pojok foto Symbiote, serta aktivitas permainan arcade bertema Coney Island.
Pameran itu akan berlangsung pada 18-22 Oktober 2023. Pengunjung juga bisa mencoba memainkan gim Marvel's Spider-Man 2 di PS 5 yang terdapat pada pameran pada saat peluncuran resmi pada 20 Oktober.
Baca juga : Gim Marvel's Spider-Man 2 Pecahkan Rekor Penjualan
Dalam pameran itu, pengunjung bisa berpartisipasi dalam kegiatan Neighbourhood Mission Hunt Event yaitu dengan mengumpulkan stempel di setiap stand permainan.
Baca juga : Sehari Dirilis, Marvel’s Spider-Man 2 Terjual 2,5 Juta Kopi
Dari stempel tersebut, pengunjung bisa mendapatkan peluang memenangkan undian hadiah, termasuk Bundel PS5 Edisi Terbatas Marvel's Spider-Man 2, set Marvel's Spider-Man 2 Edisi Kolektor, atau merchandise game, Ketika telah menyelesaikan misi dan membeli barang apa pun di gerai penjualan.
Ada rangkaian acara menarik lainnya dalam pameran pop-up kali ini seperti dibukanya lelang khusus untuk produk Headset Nirkabel PlayStation 5 Camo Abu-abu dan PlayStation 5 DualSense masing-masing pada 21 dan 22 Oktober 2023.
Tentunya juga akan ada lelang PS5 Bundel Edisi Terbatas Marvel's Spider-Man 2 pada kedua hari tersebut.
Baca juga : Lima Gim Terlaris Sepanjang Tahun 2022
Di gim Marvel's Spider-Man 2 PlayStation 5, pemain akan memainkan karakter Spider-Man Peter Parker dan Miles Morales, yang kembali untuk petualangan baru yang menarik di Waralaba Marvel's Spider-Man.
Ayunkan, lompat, dan manfaatkan Web Wings baru untuk melakukan perjalanan melintasi Marvel's New York dengan cepat beralih antara Peter Parker dan Miles Morales untuk mengalami cerita dan kekuatan baru yang epik.
Pemain juga akan dihadapkan dengan penjahat ikonik Venom yang mengancam untuk menghancurkan kehidupan mereka, kota mereka, dan dunia yang mereka cintai.
Untuk paket konsol digital PS5 Spider-Man 2 itu hadir awal September dengan harga ritel kisaran Rp11,3 juta. Sementara untuk pembelian gim CD Spider-Man 5 seharga Rp1 juta. (Ant/Z-1)
Pengembang GRYPHLINE bersama Mountain Contour resmi mengumumkan bahwa Beta Test II akan digelar pada 28 November 2025 untuk PC, iOS, dan Android.
PlayStation pertama kali diluncurkan pada 3 Desember 1994 di Jepang, dan sejak itu menjadi salah satu merek konsol game paling populer di dunia.
Game Drive External SSD baru ini berlisensi resmi dari PlayStation untuk para gamer konsol PS5 dan PS4 yang membutuhkan penyimpanan tambahan cepat dan berkapasitas besar.
Sega mengungkapkan gim Shinobi: Art of Vengeance dijadwalkan bakal hadir pada 29 Agustus 2025 di PS5 dan PS4.
Diperkirakan gim baru yang akan diluncurkan Sony adalah Ghost of Yotei dan Death Stranding 2.
PERUSAHAAN konsol gim Playstation membuat hal spesial dalam rangka menyambut Imlek 2025. Mereka mengumumkan penurunan harga produk PS5 mencapai lebih dari Rp700 ribu.
Kabar gembira bagi para penggemar Silent Hill: versi remake dari gim horor legendaris ini tampaknya segera hadir di konsol Xbox.
Melalui kolaborasi ini, empat gim lokal Indonesia resmi dihadirkan di konsol PS5 yang tersedia di kamar-kamar Ashley Hotel Group.
TT Games dan Warner Bros. Games merilis video “Building the Legacy” yang memperlihatkan proses kreatif pembuatan LEGO Batman: Legacy of the Dark Knight.
Berlatar tahun 2050, pemain diajak mengendalikan tiga tentara bayaran di Hong Kong dan mengandung unsur survival horror dan stealth
Kendati harga Nintendo Switch 2 tidak mengalami kenaikan, namun aksesori Switch 2 terjadi perubahan harga karena kondisi pasar
GAME Indiana Jones and the Great Circle dikonfirmasi bakal rilis pada konsol PlayStation 5 (PS5). Game besutan Machine Games itu dijadwalkan tersedia di PS5 pada 17 April 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved