Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Liga Champions: Bayern Muenchen Susul Arsenal ke 16 Besar

Dhika Kusuma Winata
22/1/2026 09:57
Liga Champions: Bayern Muenchen Susul Arsenal ke 16 Besar
Harry Kane(Dok Istimewa)

BAYERN Muenchen memastikan langkah ke babak 16 besar Liga Champions setelah menundukkan Union Saint-Gilloise 2-0 di Allianz Arena, Kamis (22/1) dini hari. Kemenangan itu mengantar Bayern mengunci posisi delapan besar klasemen fase grup menyusul Arsenal sekaligus menghindari playoff.

Dua gol Bayern dicetak Harry Kane dalam rentang tiga menit pada babak kedua. Penyerang timnas Inggris itu membuka keunggulan lewat sundulan hasil situasi sepak pojok lalu menggandakan skor melalui titik penalti.

“Memasuki babak kedua kami ingin tampil dengan intensitas yang lebih tinggi, dan itu berhasil kami lakukan,” kata Kane kepada DAZN.

“Gol datang di momen yang tepat. Kami memang sedikit kurang beruntung dengan kartu merah, tetapi meski bermain dengan 10 orang, kami tetap mampu mengontrol laga dan meraih tiga poin," tambahnya.

Tambahan tiga poin tersebut menempatkan Bayern di posisi kedua klasemen dengan 18 poin dan satu pertandingan tersisa melawan PSV Eindhoven pekan depan.

Kekalahan Bayern di markas Arsenal menjadi satu-satunya hasil negatif mereka di semua kompetisi musim ini. Di Bundesliga, Die Roten juga sudah membuka jarak 11 poin dari pesaing terdekat. 

Muenchen sempat tampil kurang meyakinkan pada babak pertama. Situasi stadion yang tidak sepenuhnya terisi, akibat sanksi UEFA yang menutup tribun bawah dan membuat sekitar 9.300 suporter ultras absen, disebut turut memengaruhi atmosfer laga.

Union Saint-Gilloise justru sempat mendapat peluang terbaik di babak pertama. Promise David lolos tanpa kawalan dan berhadapan satu lawan satu dengan Neuer tetapi sundulannya tepat mengarah ke kiper.

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-52. Umpan Michael Olise dari situasi bola mati disambut Kane yang bebas di tiang dekat. Semenit berselang, Kane kembali mencatatkan nama di papan skor.

Gol kedua Kane ke gawang Union SG merupakan gol ke-34 sang kapten Inggris musim ini, sekaligus membawa total koleksi gol Bayern menjadi 103 dari 29 pertandingan.

Bayern kehilangan Kim Min-jae yang diganjar kartu kuning kedua pada menit ke-63. Meski bermain dengan 10 pemain setelah Kim diusir wasit, Bayern tetap mendominasi. (H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya