Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Timnas U-22 Indonesia Incar Emas di SEA Games, Berharap Jadi Obat Gagal Lolos Piala Dunia 2026

Dhika Kusuma Winata
11/11/2025 19:48
Timnas U-22 Indonesia Incar Emas di SEA Games, Berharap Jadi Obat Gagal Lolos Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia U-22(ANTARA FOTO/Galih)

TIMNAS Indonesia U-22 menggelar latihan pertama menatap laga melawan Mali U-22 untuk persiapan menuju SEA Games 2025 Thailand. Sebanyak 33 pemain mengikuti sesi latihan perdana dipimpin pelatih Indra Sjafri di Stadion Madya GBK, Jakarta, Selasa (11/11).

Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji bicara soal target untuk timnas U-22. Indonesia akan membawa misi mempertahankan medali emas yang diraih pada 2023. Dalam sesi pengarahan untuk memotivasi pemain, Sumardji turut menyinggung timnas senior Indonesia yang gagal melaju ke Piala Dunia 2026.

Sumardji mengungkapkan raihan emas di SEA Games untuk menjadi pengobat kekecewaan masyarakat usai kegagalan kualifikasi Piala Dunia 2026.

“Harapan 280 juta penduduk Indonesia ingin timnas (senior) lolos Piala Dunia tidak bisa terwujud. Maka obat satu-satunya kita harus bisa pertahankan medali emas SEA Games 2025,” ujar Sumardji.

Nama-nama seperti Ivar Jenner, Mauro Zijlstra, Dion Markx, Jens Raven, dan Rafael Struick mengikuti sesi latihan. Begitu juga dengan Arkhan Fikri, Dony Tri Pamungkas, Toni Firmansyah, dan I Kadek Arel Priyatna. Sumardji menyebut komposisi pemain yang dipanggil bisa dibilang yang terbaik. Sebab itu, tim diharapkan bisa meraih hasil maksimal.

"Intinya kami menginginkan adanya prestasi yang betul-betul diharapkan oleh masyarakat Indonesia," ucap Sumardji.

"Kita tahu seperti Mauro (sudah bermain) di timnas senior, saya kira dia layak. Sehingga di timnas SEA Games U-22 ini jangan diragukan lagi untuk lini serangnya," kata Sumardji.

Dua laga uji coba internasional melawan Mali U-22 akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor. Pertandingan digelar dua kali pada 15 November 2025 dan 18 November 2025.(M-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik