Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
BEK senior Persib Bandung Achmad Jufriyanto mengalami patah tulang rusuk setelah mengalami benturan keras pada pertandingan pembuka Piala Presiden 2025 menghadapi Port FC yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (6/7).
Dokter tim Persib, Wira Prasetya, mengonfirmasi bahwa pemain berusia 38 tahun tersebut mengalami patah pada dua ruas tulang rusuk sebelah kiri.
"Achmad Jufriyanto dalam kondisi baik. Setelah diperiksa lebih lanjut, ternyata ada patah tulang rusuk kiri dua ruas," ujar Wira di Bandung, Senin (7/7).
Cedera tersebut dialami Achmad Jufriyanto pada menit keenam pertandingan, seusai terlibat benturan dengan pemain Port FC, Brayan Vargas.
Ia sempat mendapat pertolongan pertama di lapangan sebelum akhirnya ditandu keluar dan digantikan oleh Febri Hariyadi.
Pemain bernomor punggung 16 itu kemudian dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
"Saat ini masih menunggu X-ray ulang untuk memastikan dan menentukan tindakan lebih lanjut," kata Wira.
Dalam laga tersebut, Persib Bandung harus mengakui keunggulan tim dari negara Thailand tersebut dengan skor 0-2.
Port FC membuka keunggulan pada menit ke-45 lewat aksi individu Bordin Phala. Penetrasinya dari sisi kiri diakhiri tendangan keras dari luar kotak penalti yang gagal diantisipasi Teja Paku Alam.
Memasuki babak kedua, tim asal Thailand tersebut tetap mengontrol jalannya pertandingan dan menambah keunggulan pada menit ke-67 hingga menutup skor menjadi 2-0 untuk kemenangan mereka. (Ant/Z-1)
PERTANDINGAN pembuka Piala Presiden 2025 mempertemukan Persib Bandung melawan klub kuat asal Thailand, Port FC, yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), pada Minggu (6/7).
Patricio Martin Matricardi menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Persib Bandung dan merupakan hasil rekomendasi langsung dari pelatih kepala Bojan Hodak.
PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) mengembalikan uang bonus hasil patungan ASN Provinsi Jawa Barat karena tidak sesuai dengan yang dijanjikan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi.
Pada Selasa (1/7), Adam Przybek hanya berlatih ringan dan terpisah dengan pemain-pemain lainnya dan Jozic menjelaskan kiper Persib berdarah Polandia itu baru tiba di Indonesia.
Adam Przybek dikontrak Persib selama dua musim dan akan memulai pengalaman barunya di luar Britania Raya dan Eropa Timur untuk pertama kalinya dalam karier profesionalnya.
Port FC kini memimpin klasemen sementara Grup B Piala Presiden 2025 dengan tiga poin.
Meski menelan kekalahan, Bojan Hodak tetap mengapresiasi penampilan timnya.
PIALA Presiden 2025 akan mulai bergulir pada Minggu (6/7) esok sebagai turnamen jelang musim baru 2025/2026. Turnamen kali ini berlangsung spesial karena kedatangan dua tim dari luar negeri.
Oxford United dan Port FC akan bersaing bersama empat klub lainnya yakni Arema FC, Dewa United, Persib Bandung, dan Liga Indonesia All Stars.
Total ada enam tim yang akan berpartisipasi di Piala Presiden 2025.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved