Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PELATIH timnas Spanyol, yang memenangi Piala Eropa 2024, Luis de la Fuente memperpanjang kontraknya hingga 2028, Senin (27/1).
"Federasi sepak bola Spanyol telah sepakat memperbarui kepercayaan kepada Luis de la Fuente. Dia akan terus menjadi pelatih timnas hingga Piala Eropa 2028 selesai," kata RFEF dalam sebuah pernyataan resmi.
Pelatih berusia 63 tahun itu telah menjabat sejak Januari 2023. De la Fuente telah melatih La Furia Roja sebanyak 29 pertandingan, dengan 25 di antaranya berbuah kemenangan. Rasio poin pertandingannya sangat tinggi, yaitu 2,66 poin per pertandingan.
Jumlah laganya ini termasuk saat ia mengantarkan Spanyol menjadi juara Liga Negara UEFA pada 2023 dan kemudian meraih kemenangan melawan Inggris untuk menjadi juara Piala Eropa 2024 di Jerman, yang membuat Lamine Yamal dan kawan-kawan mencatatkan rekor karena juara dengan memenangi seluruh tujuh pertandingan.
Perpanjangan kontraknya mencakup Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko, serta Piala Eropa 2028 di Inggris dan Irlandia.
De la Fuente, sebelumnya, adalah pelatih berbagai tim kelompok umur Spanyol, memenangi kejuaraan Eropa U-19 dan U-21.
Dia mengambil alih tim senior dari Enrique setelah Spanyol tersingkir di babak 16 besar Piala Dunia 2022 di tangan Maroko.
La Roja akan memulai perjalanan kualifikasi Piala Dunia 2026 mereka akhir tahun ini, setelah selesainya Liga Negara UEFA saat mereka akan menghadapi Belanda di perempat final, Maret mendatang. (Ant/Z-1)
Luis De La Fuente menjelaskan dirinya gembira dan sangat menghargai rentetan hasil yang telah didapat oleh timnas Spanyol sepanjang kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, meminta timnya tetap rendah hati meski baru saja mencetak rekor baru dengan 30 laga berturut-turut tanpa kekalahan.
Luis De la Fuente menekankan pentingnya peran jangka panjang Lamine Yamal menjelang laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Georgia, Minggu (16/11).
PELATIH timnas Spanyol, Luis de la Fuente, ikut angkat bicara soal polemik absennya Lamine Yamal dari skuad La Roja untuk kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Georgia dan Turki.
Pelatih Spanyol Luis de la Fuente mengaku belum puas dengan kemenangan anak asuhnya atas timnas Bulgaria dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.
Meski tidak menyandang status sebagai tim unggulan utama, Ronald Koeman yakin timnas Belanda mampu berbicara banyak dan mengejutkan di Piala Dunia 2026.
Bagi Thomas Tuchel, kesuksesan di turnamen besar sangat bergantung pada atmosfer di dalam kamp latihan.
FIFA PASS resmi hadir untuk mempermudah visa Amerika Serikat bagi pemegang tiket Piala Dunia 2026. Simak fitur, cara kerja, dan syaratnya di sini.
Pengetatan visa Donald Trump mengancam trafik suporter di Miami sebagai host Piala Dunia 2026. Simak dampak ekonomi dan skema FIFA PASS di sini.
Kebijakan visa ketat Donald Trump mulai mengancam kelancaran Grup C Piala Dunia 2026. Maroko dan Brasil hadapi ketidakpastian akses ke Amerika Serikat.
Kebijakan visa ketat Presiden Donald Trump mengancam kehadiran ribuan suporter di Piala Dunia 2026. Simak dampak bagi fans sepak bola global.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved