Atalanta vs Verona, La Dea Buang Keunggulan Dua Gol Saat Jamu Gialloblu

Basuki Eka Purnama
16/4/2024 05:05
Atalanta vs Verona, La Dea Buang Keunggulan Dua Gol Saat Jamu Gialloblu
Laga Serie A antara Atalanta dan Verona(X @HellasVeronaFC)

ATALANTA membuang keunggulan dua gol saat ditahan imbang tim papan bawah Verona 2-2 di laga lanjutan Serie A, Selasa (16/4), menjelang laga leg kedua perempat final Liga Europa melawan Liverpool.

Anak-anak asuhan Gian Piero Gasperini unggul nyaman saat jeda setelah Gianluca Scamacca mencetak golnya yang ketujuh dalam delapan laga pada menit 13 serta gol Ederson, 5 menit kemudian.

Namun, dua gol Verona dalam tempo 4 menit di babak kedua, yang dicetak Darko Lazovic dan Tijjani Noslin membuat klub peringkat 17 di klasemen Serie A itu menyamakan kedudukan.

Baca juga : AS Roma Vs Cagliari, De Rossi Senang bisa Menang 4 Kali Berturut-turut

Hasil imbang ini sangat penting bagi Verona yang masih berjuang untuk lolos dari zona degradasi. Gialloblu, saat ini, berada di peringkat 15 klasemen Serie A, hanya unggul satu poin dari Frosinone yang berada di peringkat 18.

Kehilangan dua poin di laga kandang melawan tim papan bawah merusak peluang Atalanta untuk meraih tiket ke Liga Champions pada musim depan.

La Dea, saat ini, tertinggal 4 poin dari peringkat 5 AS Roma saat tim yang berada di posisi 5 besar Serie A hampir dipastikan meraih tiket ke Liga Champions sistem baru pada musim depan.

Atalanta harus segera bangkit karena mereka akan menjamu Liverpool di laga leg kedua perempat final Liga Europa, Jumat (19/4) dini hari WIB.

Klub Serie A itu berpeluang besar lolos ke semifinal Liga Europa setelah menang telak 3-0 di laga leg pertama di Anfield, pekan lalu. (AFP/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya