Jumat 10 Maret 2023, 19:00 WIB

Erick Thohir akan Kumpulkan Asprov Rumuskan Pembinaan

Dhika Kusuma WInata | Sepak Bola
Erick Thohir akan Kumpulkan Asprov Rumuskan Pembinaan

Antara/Indrianto Eko Suwarso
Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat sarasehan sepak bola nasional

 

KETUA Umum PSSI Erick Thohir berencana kembali menggelar sarasehan. Kali ini, asosiasi provinsi (asprov) bakal dikumpulkan untuk membahas soal pembinaan sepak bola.

"Tanggal 19 (Maret) nanti ada sarasehan sama asprov-asprov. Karena di bawah asprov itu ada yang namanya pembinaan, apakah Piala Soeratin, Piala Pertiwi, semua nanti supaya jelas (pembinaan)," ucap Erick di markas PSSI, GBK Arena, Jakarta, Jumat (10/3).

Erick menyampaikan dari berbagai pekerjaan rumah pembenahan sepak bola Tanah Air, urusan pembinaan juga menjadi perhatian.

Baca juga : Bali United Waspadai Ancaman Bhayangkara FC

Sebelumnya, sarasehan bersama klub-klub Liga 1 dan Liga 2 juga digelar dan digagas PSSI yang menghasilkan kesepakatan untuk perubahan format kompetisi mulai musim depan.

Perubahan format dibidik meningkatkan nilai industri kompetisi sepak bola Tanah Air demi menyehatkan klub. Untuk Liga 1, mulai musim depan akan menggunakan kompetisi penuh dengan babak play-off.

Baca juga : Laga Tandang Jadi Momok Bagi Macan Kemayoran

Adapun Liga 2 diputuskan tak akan lanjut musim 2022/2023 ini dan musim berikutnya bergulir dengan pembentukan operator baru terpisah dari LIB. (Z-5)

Baca Juga

AFP/FRANCK FIFE

Mbappe Ditunjuk Jadi Kapten Prancis Gantikan LIoris

👤Akmal Fauzi 🕔Selasa 21 Maret 2023, 09:35 WIB
Mbappe dinilai cocok menjadi kapten karena punya kemampuan komunikasi yang...
AFP/CHRISTOF STACHE

Chiesa dan Dimarco Absen Bela Italia di Kualifikasi Piala Eropa 2024

👤Basuki Eka Purnama 🕔Selasa 21 Maret 2023, 06:45 WIB
Gelandang Juventus Chiesa ditarik keluar lapangan karena cedera saat Bianconeri mengalahkan Inter Milan di laga Serie...
Twitter @dureghello

Pendukung Lazio Kembali Dikecam karena Yel-Yel Antisemit

👤Basuki Eka Purnama 🕔Selasa 21 Maret 2023, 06:15 WIB
Unggahan di Twitter itu juga menampilkan foto pendukung Lazio mengenakan jersey bertuliskan Hitlerson di punggung dan nomor 88, kode untuk...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya