Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
INDONESIA harus puas berbagi poin dengan Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Kamis (29/12).
Sejatinya timnas Indonesia punya peluang besar untuk memetik kemenangan dalam pertandingan tersebut. Skuad Garuda sempat unggul lebih dahulu lewat gol penalti Marc Klok pada menit ke-50.
Bahkan, Thailand harus bermain dengan sepuluh orang usai Sanrawat Dechmitr menerima kartu merah di menit ke-62. Akan tetapi, pasukan Alexandre Polking mampu menyamakan kedudukan melalui Sarach Yooyen pada menit ke-79, sehingga skor 1-1 bertahan hingga laga tuntas.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyayangkan hasil yang dipetik tersebut. Ia mengatakan, Indonesia seharusnya bisa memetik kemenangan atas Thailand dan memastikan lolos ke semifinal
"Memang semua pada lihat, apakah kita bisa dapat peluang segitu banyak saat lawan Thailand, jadi maksudnya saya akan memperbaikinya ketika dapat peluang harus bisa cetak gol. Tapi tadi tidak bisa, jadi sangat disayangkan," kata Tae-yong.
Tae-yong menyampaikan semua pemain timnas Indonesia sudah berusaha keras untuk memetik kemenangan. Karena itu, ia memberikan apresiasi dengan perjuangan Jordi Amat dan kawan-kawan di laga tersebut.
"Seperti apa yang dilihat, ini sempurna kita hampir menang. Memang hati saya maunya langsung main di dalam lapangan. Tapi akhirnya seri. Para pemain juga bekerja keras, maksimal tapi keberuntungan kita belum ada," ucapnya.
Hasil imbang ini membuat Indonesia menduduki posisi kedua klasemen dengan poin tujuh, kalah selisih gol dari Thailand yang berada di posisi pertama. Sedangkan posisi tiga ditempati Kamboja dengan poin enam setelah menang 5-1 atas Brunei. (Goal/OL-15)
PSSI mengumumkan ada tujuh jenama yang mengikuti proses tender apparel timnas Indonesia, yaitu Kelme, adidas, Puma, Warrix, Masagi, Riors, dan petahana Erspo.
Bagi John Herdman, Bobby Robson bukan sekadar pelatih, melainkan representasi dari kelas pekerja Inggris Utara yang sukses menaklukkan dunia melalui sepak bola.
Sebelum mendarat di Jakarta, John Herdman telah melanglang buana dari Inggris ke Selandia Baru hingga Kanada.
Indonesia mendapat kepercayaan besar sebagai salah satu dari 11 negara penyelenggara FIFA Series, dengan Jakarta yang dijadwalkan menjadi pusat rangkaian pertandingan.
Jika Indonesia berada di Grup A bersama Korea Selatan, Irak, dan Kirgiztan, maka Tajikistan dan Jepang menghuni Grup C bersama Uzbekistan dan Australia.
Jay Idzes diprediksi akan tetap menjadi jenderal lapangan tengah. Ia akan didampingi oleh Rizky Ridho, yang secara terang-terangan telah dipuji oleh Herdman atas kedewasaan bermainnya.
Inilah daftar pelatih Timnas Indonesia senior dari era Polosin, Shin Tae-yong, hingga John Herdman. Cek sejarah prestasi dan statistik pelatih Garuda
Banyak pendukung timnas kembali menyebut nama STY karena rekam jejaknya selama lima tahun menangani tim Garuda.
KETUA Umum PSSI Erick Thohir memastikan era kepelatihan Shin Tae-yong (STY) dan penerusnya Patrick Kluivert di timnas Indonesia sudah berakhir.
Pengamat sepak bola Anton Sanjoyo mengingatkan PSSI agar tidak gegabah dalam menentukan pengganti Patrick Kluivert sebagai pelatih timnas Indonesia
Shin Tae-yong adalah salah satu pelatih sepak bola terkenal asal Korea Selatan yang telah membuktikan kemampuannya di berbagai level, baik di klub maupun tim nasional.
Ulsan HD FC resmi mengakhiri kerja sama dengan Shin Tae-yong setelah hanya dua bulan menjabat sebagai pelatih.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved