Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MANTAN Presiden Juventus, Giovanni Cobolli Gigli menyarankan bekas klubnya segera melepaskan Cristiano Ronaldo.
Ia menilai merekrut penyerang asal Portugal tersebut adalah langkah yang salah.
Ronaldo bergabung dengan Bianconeri dari Real Madrid pada musim panas 2018 dengan nilai transfer 112 juta euro meski usianya sudah lewat 30 tahun.
Kedatangan pemain berjuluk CR7 itu awalnya diharapkan mampu mewujudkan ambisi Juve untuk menjuarai Liga Champions setelah bertahun-tahun mendominasi Serie A.
Namun, yang terjadi sebaliknya, selama tiga musim diperkuat penyerang berusia 36 tahun itu, Juventus masih belum bisa berbuat banyak di kancah Eropa.
Mereka bahkan harus tersingkir di babak 16 besar untuk kedua kalinya secara beruntun, yang terbaru ketika mereka kalah produktivitas gol tandang dari Porto dalam agregat 4-4.
"Ronaldo adalah rekrutan yang salah, tentu saja," kata Cobolli Gigli kepada Radio Punto Nuovo yang dikutip Goal, Kamis (11/3).
"Saya telah mengatakan itu pada hari pertamanya di Juventus. Ronaldo adalah sosok juara yang hebat, tetapi harganya terlalu mahal."
"Sekarang terserah Juventus. Mereka membayarnya 1 juta euro per gol. (Andrea) Agnelli (presiden saat ini) harus kritis terhadap diri sendiri, tetapi ia tidak memiliki kolaborator yang hebat."
Namun, Cobolli Gigli langsung menyalahkan Andrea Pirlo sebagai penyebab terpuruknya Juventus di Liga Champions musim ini.
Gigli lebih mengkritik kinerja dua sosok yang berada di balik layar Juventus, Pavel Nedved sebagai wakil presiden dan Fabio Paratici selaku direktur klub.
"Saya tidak menyalahkan Pirlo," lanjutnya. "Saya pernah menunjuk (Ciro) Ferrara (sebagai pelatih) dan itu bukan pengalaman yang positif."
"Agnelli mengambil risiko bersamanya. Ia tidak menginginkan (Maurizio) Sarri, tetapi ia menerimanya karena Paratici dan Nedved yang mendorong untuk menunjuknya. Juventus perlu membangun kembali tim mereka sekarang."
"Mereka harusnya melepas Ronaldo pada akhir musim dan hal yang sama berlaku untuk Paratici." (OL-8)
Bayern Muenchen memastikan langkah ke babak 16 besar Liga Champions setelah menundukkan Union Saint-Gilloise 2-0 di Allianz Arena, Kamis (22/1) dini hari.
Update klasemen Liga Champions terbaru usai Matchday 7. Arsenal kokoh di puncak, Bayern menyusul ke 16 besar, sementara Man City terancam zona playoff.
Pelatih Liverpool Arne Slot secara terbuka mengakui keterbatasan kedalaman skuad timnya seusai kemenangan 3-0 atas Marseille pada lanjutan fase grup Liga Champions.
Liverpool semakin dekat mengamankan tiket otomatis ke babak 16 besar Liga Champions usai meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Marseille.
Chelsea mencatat kemenangan penting 1-0 atas wakil Siprus, Pafos, pada lanjutan Liga Champions di Stamford Bridge, Kamis (22/1) dini hari.
Kemenganan Barcelona atas Slavia Praha di Liga Champions, Kamis (22/1) dini hari WIB, dibayangi kabar kurang sedap dari kondisi gelandang andalan mereka, Pedri.
Juventus sukses mengalahkan Benfica 2-0 di Liga Champions melalui gol Khephren Thuram dan Weston McKennie. Kemenangan ini menjaga asa Juve di babak grup.
Jean-Philippe Mateta dilaporkan telah membulatkan tekad untuk meninggalkan Crystal Palace di bursa transfer Januari ini.
Preview Juventus vs Benfica di Liga Champions 2026. Misi Luciano Spalletti patahkan rekor buruk kontra skuad Jose Mourinho di Turin.
Bianconeri kini tertahan di peringkat kelima klasemen liga domestik dengan selisih 10 poin dari puncak. Kekalahan tersebut juga menjadi yang kedua bagi Spalletti sejak menangani Juventus.
Prediksi Cagliari vs Juventus di Serie A pekan ke-21. Simak head to head, susunan pemain, dan analisis peluang menang Juventus di Sardinia.
Juventus resmi dekati Crystal Palace untuk Jean-Philippe Mateta. Simak detail harga, statistik, dan alasan Luciano Spalletti inginkan striker Prancis ini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved