Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Penalti Jorginho Kunci Kemenangan Tipis Chelsea di Markas Spurs

Mediaindonesia.com
05/2/2021 05:43
Penalti Jorginho Kunci Kemenangan Tipis Chelsea di Markas Spurs
Jorginho mencetak gol dari titik penalti untuk Chelsea dalam laga Liga Primer Inggris.(AFP/NEIL HALL)

EKSEKUSI penalti Jorginho sudah cukup untuk membawa Chelsea mengunci kemenangan tipis 1-0 di markas Tottenham Hotspur, Stadion Tottenham Hotspur, Kamis setempat atau Jumat dini hari WIB.

Kemenangan itu mendongkrak The Blues naik ke posisi keenam di klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 36 poin, sedangkan bagi Spurs hasil itu membuat mereka merosot ke posisi kedelapan dengan 33 poin,demikian catatan laman resmi Liga Inggris. 

PasukanThomas Tuchel memiliki peluang sejak awal pertandingan saat sundulan Timo Werner melebar. Namun mereka baru berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-24, setelah mendapat hadiah penalti akibat pelanggaran EricDier terhadap Werner di kotak terlarang.

Eksekusi penalti diambil dengan sempurna oleh Jorginho Werner memiliki peluang bagus untuk menggandakan keunggulan Chelsea, tetapi kali ini sepakannya dapat diblok dengan baik oleh Serge Aurier. 

Baca juga : Gol Semata Wayang El Shahat Amankan Tiket Al Ahly ke Semifinal

Pemain Tottenham Erik Lamela mendapat peluang untuk menyamakan kedudukan, namun tembakannya dapat ditepis sehingga melebar oleh kiper Edouard Mendy.

Pada fase akhir pertandingan giliran Vinicius yang mendapat peluang bagus untuk mengamankan satu poin bagi Spurs, sayang sundulannya juga melebar.

Ini merupakan kekalahan ketiga dalam rentang waktu delapan hari bagi Spurs setelah sebelumnya mereka dikalahkan tamunya Liverpool dengan skor 1-3 pada 28 Januari, dan kemudian takluk 0-1 di markas Brighton pada Minggu (31/1).

Ini juga merupakan pertama kalinya dalam karier kepelatihan manajer Spurs Jose Mourinho menelan dua kekalahan beruntun di kandang sendiri.

Chelsea akan berusaha mencatatkan dua kemenangan beruntun saat melawat ke markas Sheffield United pada pertandingan liga berikutnya pada Minggu (7/2), sedangkan Spurs akan berusaha keluar dari krisis saat menjamu tim papan bawah West Bromwich Albion pada hari yang sama. (Ant/OL-2)

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Baharman
Berita Lainnya