Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Timnas Italia Kembali Tembus 10 Besar FIFA

Widhoroso
27/11/2020 20:06
Timnas Italia Kembali Tembus 10 Besar FIFA
Pelatih timnas Italia Roberto Mancini(AFP)

UNTUK pertama kali dalam empat tahun terakhir, timnas Italia kembali masuk jajaran elite sepak bola dunia. Dalam daftar peringkat FIFA yang dikeluarkan, Jumat (27/11), Italia yang kini dibesut Roberto Mancini menempati posisi 10, naik dua peringkat dari daftar sebelumnya.

Italia, peraih empat kali juara Piala Dunia, terakhir kali berada di posisi 10 besar dunia pada Agustus 2016.

Azzuri sempat terpuruk setelah gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Saat itu, Italia ditangani Gian Piero Ventura.

Namun di tangan Mancini, Italia mulai mampu bangkit. Saat Mancini dipercaya menjadi pelatih pada Mei 2018, Italia berada di peringkat 20 dunia.

Dengan perlahan, Mancini mampu membawa Azzuri kembali mendapatkan kepercayaan diri dengan menyapu bersih kemenangan dalam 10 laga kualifikasi Euro 2020. Mancini juga mampu membawa Italia lolos ke final UEFA Nations League dan tidak terkalahkan dalam 22 laga secara beruntun dan meraih kemenangan beruntun dalam 11 laga terakhir.

"Para pemain telah melakukan kerja yang sangat bagus. Kami mencoba bermain lebih menyerang," ungkap Mancini. (livescore/R-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik