Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Djajang Nurjaman Bersyukur Rebut Satu Poin dari Kandang Persib

Rahmatul Fajri
24/11/2019 18:34
Djajang Nurjaman Bersyukur Rebut Satu Poin dari Kandang Persib
Djajang Nurjaman(Dok MI)

BARITO Putera sukses merebut satu poin dari kandang Persib Bandung seusai bermain imbang dengan skor kaca mata pada lanjutan Liga 1, Minggu (24/11) sore.

Pelatih Barito Putera Djajang Nurjaman mengaku bersyukur susai merebut satu poin dari mantan timnya itu meski hanya meraih imbang. Djajang pernah merupakan pemain dan pelatih Persib Bandung. Terakhir, ia mempersembahkan gelar juara Liga Indonesia pada 2014.

"Target minimal kami tercapai, dapat satu poin dari pertandingan yang cukup berat, dan saya apresiasi juga daya juang pemain yang luar biasa," kata pria yang akrab disapa Djanur itu.

 

Baca juga: Zidane Berharap Hubungan Bale dan Suporter Membaik

 

Hasil ini membuat posisi Barito Putera masih rawan di zona degradasi di peringkat 14. Ia berharap di partai sisa mampu meraih tiga poin dan terhindar dari degradasi.

"Menyisakan empat partai kandang harus dimanfaatkan betul. Hitungannya dengan tiga kali menang saya pikir kita berhasil, saya punya misi menyelematkan Barito," kata Djanur. (OL-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus
Berita Lainnya