Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KANTOR Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Nusa Tenggara Timur (NTT) memberikan kemudahan bagi masyarakat yang melakukan penukaran uang receh pada Ramadan dan Idul Fitri 2024.
Kemudahan itu antara lain membuka layanan kas keliling di area Bundaran Tirosa, Kota Kupang pada 20, 27 Maret, dan 3 April 2024, kemudian berkolaborasi bersama perbankan di Kota Kupang membuka penukaran uang dia area car free day (CFD) pada 23 Maret 2024.
"Pada layanan CFD kali ini Bank Indonesia juga memberikan kemudahan pada masyarakat yaitu penukaran uang menggunakan aplikasi QRIS," kata Kepala Kantor Perwakilan BI NTT Agus Sistyo Widjajati, Kamis (14/3).
Baca juga : BI Siapkan Peredaran Uang Sekitar Rp197,6 Triliun untuk Ramadan
Adapun pada Ramadan dan Idul Fitri tahun ini, KPw BI NTT memproyeksikan kebutuhan uang rupiah sebanyak Rp748 miliar. Untuk memenuhi kebetuhan tersebut, lanjut Agus Sistyo Widjajati, Bank Indonesia menyediakan uang rupiah sebesar Rp2,48 triliun.
Uang yang disiapkan itu dalam jumlah nominal yang cukup, jenis pecahan yang sesuai, tepat waktu, dan kualitas layak edar. Besaran nominal ini termasuk untuk kebutuhan ATM Perbankan menghadapi libur panjang Idul Fitri tahun 2024.
Sedangkan nominal Rupiah yang dibutuhkan pada periode Ramadan dan Idul Fitri tahun ini lebih rendah 42% dari Ramadan dan Idul Fitri 2023 yakni sebesar Rp1,2 triliun. Penurunan jumlah kebutuhan uang disebabkan pada saat ini masih banyak uang yang beredar dimasyarakat pasca even pesta demokrasi. Pada periode demokrasi pemilu tersebut KPw BI Provinsi NTT telah mengedarkan uang kepada perbankan sebanyak Rp457 Miliar.
Menurutnya, untuk menyemarakkan Ramadan dan Idul Fitri, pada tahun 2024 KPw BI Provinsi NTT juga menggelar kegiatan Semarak Ramadhan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) dengan mengangkat tagline Bijak Gunakan Rupiah di Bulan Penuh Berkah. (Z-3)
Bank Indonesia (BI) secara resmi mengonfirmasi pengunduran diri Deputi Gubernur Bank Indonesia Juda Agung.
Purbaya Yudhi Sadewa memastikan Wamenkeu Thomas Djiwandono akan mengundurkan diri dari jabatan politisnya di Partai Gerindra sebelum dilantik sebagai Deputi Gubernur Bank BI.
Sikap menahan suku bunga acuan (BI Rate) dinilai paling rasional di tengah pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menjelaskan alasan nama Thomas Djiwandono menjadi salah satu yang disebut mengisi posisi deputi gubernur BI
Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan mendukung wacana Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Thomas Djiwandono jadi Deputi Gubernur Bank Indonesia. Thomas keponakan Prabowo Subianto
Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menepis anggapan tekanan terhadap nilai tukar rupiah dipicu oleh spekulasi pasar mengenai potensi terganggunya independensi Bank Indonesia.
BMKG tetapkan status SIAGA hujan ekstrem di NTT dan hujan sangat lebat di Jawa pada 19 Januari 2026 akibat Siklon Nokaen dan dua bibit siklon.
Kepala Stasiun Meteorologi Kelas II El Tari Kupang, Sti Nenot'ek, mengatakan, saat ini Bibit Siklon Tropis 97S yang berada di wilayah utara Benua Australia
ANCAMAN longsor dan fenomena tanah bergerak terus menghantui warga Kampung Waso, Desa Golo Rentung, Kecamatan Lamba Leda, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).
PEMERINTAH Kota Kupang kembali menorehkan prestasi gemilang dalam penyelenggaraan pelayanan publik.
CUACA ekstrem berupa hujan disertai angin kencang terus melanda Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), dalam beberapa hari terakhir.
Pelayanan kesehatan yang aman dan bermutu di provinsi kepulauan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved