Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Wacana Pemekaran Kabupaten Perlu Didukung Infrastruktur dan Kualitas SDM

Rahmatul Fajri
19/12/2025 10:17
Wacana Pemekaran Kabupaten Perlu Didukung Infrastruktur dan Kualitas SDM
Ilustrasi(Dok Istimewa)

Program-program konkret dalam mendorong pemekaran Kabupaten Bogor Barat dan Kabupaten Bogor Timur terus dilakukan. Ini dinilai penting jika pada masa mendatang pemekaran itu terealisasi, kedua wilayah sudah siap secara infrastruktur dan kualitas sumber daya manusia.

"Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bogor Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi dalam kurun 10 bulan sejak menjabat sudah melakukan program-program konkret dalam mendorong pemekaran Kabupaten Bogor Barat dan Kabupaten Bogor Timur. Ini perlu kita apresiasi,” ungkap Founder Visi Nusantara Maju Yusfitriadi, Kamis (17/12/2025).

Kang Yus, biasa dia disapa, menyampaikan, program konkret itu antara lain dalam bentuk anggaran pada 2025 ini, dengan menganggarkan Rp50 miliar untuk pembebasan tanah lingkar Rancabungur sampai Lewiliang.
“Bahkan anggaran dengan jumlah fantastis sudah dialokasikan untuk 2026 sebesar Rp300 miliar untuk pembangunan infrastruktur pada beberapa kecamatan di Bogor Barat. Hal sama juga dilakukan untuk wilayah Bogor Timur,” papar Kang Yus.

Kemudian, lanjut dia, program persiapan kualitas sumber daya manusia, minimal satu sarjana satu desa, yang diimplementasikan pada 2026 dan mencakup seluruh wilayah di Kabupaten Bogor. Selanjutnya, perencanaan dan pengembangan tata ruang dengan berbagai variabelnya.

Namun demikian, ucap Kang Yus, ada satu faktor yang menyebabkan daerah pemekaran belum bisa terwujud sampai hari ini, yaitu moratorium. Sejak 2014 lalu melalui Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014, bahwa pembentukan Daerah Otonomi baru (DOB) dihentikan sementara dalam waktu yang tidak terbatas, kecuali wilayah Papua dan daerah 3 T (tertinggal, terdepan, dan terluar). 

“Sehingga bagi saya moratorium bukan harga mati, oleh karena itu harus terus diikhtiarkan dengan kuat dan secara kolektif oleh semua elemen masyarakat Kabupaten Bogor, agar pemekaran daerah di Kabupaten Bogor bisa terwujud. Salah satu kuncinya, melalui relasi politik,” tutup dia.

Sebelumnya, dalam Lokakarya, Pelantikan, dan Musyawarah Kerja Komite Persiapan dan Pembentukan Kabupaten Bogor Barat (KPPKBB) pada Rabu (17/12/2025) yang dihadiri sekitar 1.500 orang stakeholder masyarakat Bogor Barat, Bupati Bogor dan Wakil Bupati Bogor menyampaikan berbagai program Pemkab Bogor dalam pengembangan dan pembangunan pada seluruh wilayah di Kabupaten Bogor, termasuk dukungannya pada pemekaran Bogor Barat dan Bogor Timur.

Namun, Bupati dan Wakil Bupati Bogor menyampaikan, dalam implementasi visi dan misi membangun Kabupaten Bogor, termasuk mewujudkan pemekaran Bogor Barat dan Bogor Timur, membutuhkan supporting yang kohesif dari seluruh lapisan masyarakat. (H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya