Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan, Yusril Ihza Mahendra, mengungkapkan bahwa Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka kemungkinan akan memiliki kantor di Papua. Hal ini berkaitan dengan tugas khusus yang diberikan Presiden Prabowo Subianto kepada Gibran untuk menangani persoalan di wilayah tersebut.
Pernyataan Yusril disampaikan dalam Laporan Tahunan Komnas HAM 2024 yang disiarkan melalui YouTube Komnas HAM pada Rabu, 2 Juli 2025. Menurut Yusril, ini merupakan kali pertama Presiden secara resmi menugaskan Wakil Presiden untuk fokus pada penanganan isu Papua. Ia menyebut, besar kemungkinan Gibran akan berkantor langsung di Papua selama menjalankan mandat tersebut.
"Kemungkinan ada kantornya wapres untuk bekerja dari Papua menangani masalah ini," kata Yusril dikutip Selasa (8/7).
Yusril menambahkan bahwa pihaknya telah membahas rencana ini. Ia menyebut penanganan masalah Papua menjadi penugasan khusus pertama dari Presiden Prabowo kepada Wapres Gibran, yang nantinya akan dituangkan dalam bentuk Keputusan Presiden (Keppres).
Dalam penugasannya, Gibran akan fokus mempercepat pembangunan di Papua sekaligus menangani isu-isu hak asasi manusia di wilayah tersebut. Ia juga akan memantau langsung kinerja aparat dalam merespons berbagai persoalan yang terjadi.
"Termasuk bagaimana aparat menangani masalah Papua, " kata Yusril.
Ia menegaskan bahwa penugasan khusus ini merupakan bentuk komitmen dan keseriusan pemerintah dalam menyelesaikan masalah di Papua. (P-4)
WAKIL Presiden, Gibran Rakabuming Raka, melakukan kunjungan kerja ke Kota Tasikmalaya dan menyoroti bangunan gedung Poliklinik RSUD Dr Soekardjo yang mangkrak.
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mendatangi langsung permukiman terdampak banjir di Desa Srimukti, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Senin (19/1).
WAKIL Presiden Gibran Rakabuming Raka batal berkunjung ke Dekai ibukota Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan. Pangdam XVII/Cendrawasih mengatakan akan dijadwalkan kembali
WAKIL Presiden Gibran Rakabuming Raka batal berkunjung ke Yahukimo, Papua, Papua Pegunungan yang dijadwalkan Rabu (14/1) disebabkan alasan keamanan sehingga wapres pergi ke Biak Numfor
WAKIL Presiden Gibran Rakabuming Raka batal berkunjung ke Yahukimo, Papua, Papua Pegunungan. Kunjungan itu dijadwalkan Rabu (14/1) atas alasan keamanan
PEMBATALAN kunjungan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ke Yahukimo mengungkap kembali potret kelam keamanan di Bandar Udara Nop Goliat Dekai atau Bandara Dekai, Kabupaten Yahukimo.
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengatakan Gibran tidak akan menetap secara permanen di Papua
Deddy mengatakan berkantor di Papua akan menjadi momen penting bagi Gibran. Ia mengatakan Gibran akan berkontribusi bagi pembangunan Papua ketimbang membagikan produk perawatan kulit.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved