Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo melakukan pertemuan dengan pimpinan partai politik pendukung pemerintah di Istana Negara, Selasa (2/5) malam. Pertemuan yang dikemas dalam acara silaturahmi lebaran itu dihadiri semua pimpinan partai politik pendukung pemerintah, kecuali partai NasDem.
Pengamat politik dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Lili Romli menilai, pertemuan tersebut memang sekadar silaturahmi. Dari sejumlah pimpinan partai politik yang hadir sudah menyampaikan bahwa tidak ada pembicaraan politik praktis.
"Tentang pertemuan itu susah juga, tidak bicara tentang koalisi atau pencapresan karena dari para ketum yang hadir katanya acara halal bihalal dan bicara tentang pembangunan ekonomi," ujarnya kepada Media Indonesia, Rabu (3/5).
Baca juga : PAN Perjuangkan Erick Thohir Jadi Cawapres
Meski demikian, publik tidak tahu pasti apa yang dibicarakan. Dengan menghadirkan pimpinan partai politik yang sudah diketahui menjadi bagian dari koalisi untuk pilpres 2024, tentu mengundang kecurigaan.
Lili menegaskan, bila pembicaraan dalam pertemuan tersebut adalah terkait koalisi, tentu saja tidak etis. Pembicaraan politik praktis tidak semestinya dilakukan di Istana Negara.
Baca juga : Gurau Airlangga Soal Pertemuannya dengan Muhaimin Iskandar
"Akan tetapi bila dalam pertemuan yang dikemas dalam halal bihalal tersebut benar-benar bicara tentang koalisi dan pencapresan, tentu tidak elok dan etis karena tempatnya di Istana Negara," tegasnya.
Memang tidak ada regulasi atau peraturan dalam Undang-undang yang melarang hal tersebut. Namun, presiden perlu menjaga etika politiknya sebagai kepala negara.
"Memang tidak ada yang dilanggar atau melanggar undang-undang, karena memang tidak diatur dan ada larangan tentang hal tersebut," tandasnya. (RO/Z-5)
Gagasan koalisi permanen ini merupakan transformasi pola kerja sama politik.
Pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU) Pemilu ke depan perlu secara serius mengatur mekanisme dan batasan koalisi partai politik.
pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri soal penjajahan asing selaras dengan ideologi Presiden Prabowo Subianto yang sering berkata anti-asing
Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengatakan PKB menghormati sikap politik Megawati Soekarnoputri yang berjanji akan memperkuat pemerintahan meskipun berada di luar koalisi.
KETUA Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden RI Prabowo Subianto menggarisbawahi pentingnya kerja sama antarelite politik untuk membangun bangsa Indonesia.
Hensa menekankan, pernyataan Megawati itu cukup menegaskan sikap bahwa PDIP siap membantu pemerintahan tanpa harus berkoalisi.
Presiden Prabowo Subianto menuturkan dirinya tidak menaruh dendam pada Anies Baswedan, orang yang menjadi pesaingnya dalam pemilihan presiden di 2024.
Megawati kembali mengungkit soal kekalahan Ganjar Pranowo-Mahfud Md dan meyakini bahwa ada kecurangan yang terstruktur, sistematis, dan masif
PARTISIPASI pemilih pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Kota Padang tahun 2024 tercatat hanya 49 persen dari jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT).
KETUA PARA Syndicate Ari Nurcahyo menyebut Pilkada Serentak 2024 merupakan pertarungan antara Prabowo Subianto, Joko Widodo, dan Megawati Soekarnoputri.
Pentingnya kepedulian anak-anak muda terhadap perhelatan pilkada mendatang.
DINAMIKA politik jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 kian panas. Adanya pertemuan antara Joko Widodo dengan salah satu pasangan calon Pilkada Jakarta,
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved