Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Presiden: Lampion Harapan Harus Tetap Kita Apungkan

Andhika Prasetyo
01/2/2022 09:57
Presiden: Lampion Harapan Harus Tetap Kita Apungkan
Presiden Joko Widodo(ANTARA/HO/Setpres-Muchlis Jr)

PRESIDEN Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat sekaligus menebarkan semangat kepada para penganut Konghucu yang hari ini merayakan Hari Raya Imlek.

Kendati tantangan datang silih berganti, ia meyakini umat manusia yang dibekali kekuatan dan keberanian pasti mampu menghadapi.

"Karena itulah, di masa-masa sulit ini, segenap lampion harapan tetap kita apungkan," tulis Jokowi di akun Instagram pribadinya, Selasa (1/2).

Baca juga: Rupa-Rupa Tradisi Perayaan Imlek di Berbagai Negara

Kepala negara pun menyematkan doa kepada seluruh masyarakat terutama kaum Tionghoa supaya selalu diberikan kesehatan dan keselamatan.

"Semoga keberuntungan, kasih sayang dan kesehatan selalu mengiringi langkah kita semua. Gong XinFa Cai," tandasnya. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya