Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
TENGGELAMNYA KRI Nanggala-402 mendapat perhatian dunia internasional. KAPUSPEN TNI Mayjend Achmad Riad mengatakan saat ini ada 10 negara menawarkan bantuan untuk mencari keberadaan kapal selam yang tenggelam di perairan utara Bali itu.
"Hingga saat ini tawaran bantuan pencarian kapal tenggelam datang dari mana-mana. Sekurang-kurangnya ada sekitar 10 negara menawarkan bantuan. Mereka terdiri dari Singapura, Malaysia, Amerika, Australia, Jerman, Perancis, Rusia, Turki, Thailand, India. Yang sudah confirm baru Singapura dan Malaysia. Namun Malaysia belum berangkat menuju lokasi," ujarnya di Base OPS Lanud Ngurah Rai, Kamis (22/4).
Selain tawaran bantuan dari berbagai negara, Indonesia sendiri telah mengerahkan seluruh kekuatan untuk melakukan pencarian KRI Nanggala 402. Saat ini sudah dikerahkan untuk pencarian yakni KRI REM, KRI GNR dan KRI DPN dengan menggunakan sinar aktif dengan metode Cordon CORDON 2000 yrds. Namun hasilnya masih nihil. Juga dikerahkan dengan helikopter untuk melakukan pencarian. Selain itu juga dikerahkan KRI Rigel (hidros) dari Jakarta dan KRI Rengat (satuan ranjau) untuk membantu pencarian menggunakan side scan sonar.
baca juga: TNI KRI Nenggala 402 Tenggelam
Dari Banyuwangi juga dikirim 2 mobil chamber, distres ISMERLO (international submarine escape and rescue leaison office), dan sudah direspons oleh AL Singapura dan AL Australia. Seperti diberitakan sebelumnya, telah terjadi hilang kontak terhadap KRI Nanggala-402 yang sedang melaksanakan latihan penembakan Torpedo SUT oleh kepala latihan di daerah latihan kapal selam TNI AL di laut Bali.
Kronologisnya, Pada Rabu (21/4) pukul 03.00 WIB KRI NGL-402 izin menyelam ke komandan gugus tugas penembakan (Danguspurla II) sesuai prosedur untuk selanjutnya kapal menyelam untuk melaksanakan penembakan. Namun setelah izin diberikan, KRI NGL hilang kontak dan tidak bisa dihubungi lagi. (OL-3)
Ada spekulasi bahwa Presiden Prabowo Subianto yang memerintahkan. Benarkah?
Apel Gelar Pasukan Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden
Pada intinya, dalam netralitas ini, kami tidak akan memihak kepada golongan manapun yang sedang melaksanakan kontestasi dalam pemilu 2024.
Iyos Somantri mengapresiasi kolaborasi TNI bersama masyarakat atas keberhasilan pembangunan di Desa Tenjojaya melalui program TMMD ke-119 tersebut.
Sevmash Shipyard sedang mempersiapkan untuk mengirimkan kapal induk rudal balistik generasi keempat terbaru.
Kapal selam bertenaga nuklir mampu beroperasi di perairan internasional untuk jangka waktu lama tanpa sering mengisi bahan bakar.
Singapura memberangkatkan MV Swift Rescue dan juga tim medis jika diperlukan perawatan hiperbarik
KAPAL selam penyelamat Singapura MV Swift Rescue, telah diberangkatkan pada Rabu (21/4), untuk bergabung dalam pencarian kapal selam Indonesia yang hilang, KRI Nanggala-402.
Kementerian Pertahanan Korsel telah memerintahkan Angkatan Laut Korsel untuk bersiap bertolak ke Bali jika ada permintaan bantuan dari Indonesia.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved