Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Pertahanan Prabowo Subianto menggelar safari ke Amerika Serikat, Austria dan Prancis. Kunjungan Prabowo dinilai merupakan bentuk politik bebas aktif Indonesia di samping adanya upaya penguatan industri pertahanan dalam negeri serta rencana pembelian pesawat tempur.
"Apa yang dilakukan oleh Pak Prabowo dengan melakukan safari ini sebenarnya bagian dari politik luar negeri Indonesia juga yang bebas aktif dan tidak memihak manapun. Selain itu bagus juga sebagai bagian untuk meningkatkan confidence building measure atau meningkatkan hubungan dan kepercayaan," kata Pengamat Hubungan Internasional Universitas Katolik Parahyangan Vrameswari Omega Wati kepada Media Indonesia, Sabtu (24/10).
Menurut dia, kunjungan Prabowo ke Amerika Serikat, Austria dan Prancis merupakan hal yang baik dari sisi diplomasi pertahanan. Termasuk didalamnya Prabowo membahas kesepakatan atau kerja sama di bidang pertahanan.
"Diplomasi pertahanan juga tidak akan terlepas dari perkembangan industri pertahanan karena sifatnya saling mendukung," urainya.
Sementara itu, Peneliti Militer dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi menilai satu dari tiga kunjungan Prabowo itu berkaitan erat dengan upaya untuk memenuhi kebutuhan pesawat tempur. Oleh sebab itu, Prabowo menyempatkan untuk mengunjungi Austria, negara produsen Eurofighter Typhoon.
"Terutama menyangkut kunjungan ke Austria, isu utamanya jelas soal proposal pembelian Eurofighter yang diajukan Prabowo Juli lalu," kata Khairul.
Baca juga: Prabowo Bertemu Menhan AS, Isu HAM Mengemuka
Menurut dia, tiga negara yang dikunjungi Prabowo masing-masing memiliki produk pesawat tempur yakni Amerika Serikat dengan pesawat siluman F-35, Prancis lewat Rafale dan Austria melalui Eurofighter Typhoon. Ketiganya cocok digunakan di negara yang memiliki teritorial seperti Indonesia.
"Tapi jika dikaitkan dengan efisiensi dan benefit transaksi, problem logistik, perawatan/pemeliharaan maupun efektivitas operasional, menurut saya eurofighter Austria punya paling banyak catatan dan permasalahan," ungkapnya.
Ia mengatakan Indonesia sangat akrab dengan produk pertahanan udara asal Negeri Paman Sam ketimbang Austria maupun Prancis. Tapi Prabowo lebih mengetahui negara mana yang akan menjadi rekan dalam pengadaan alat utama sistem senjata (Alutsista) ini.
"Masalahnya, semua itu kan sifatnya baru penjajakan. Di sisi lain, kontrak pembelian Su-35 justru terkatung-katung, lanjut atau tidak," ujarnya.
Fahmi menekankan pembelian alutsista mesti mendasarkan pada semangat awal mengenai kekuatan sistem dan industri pertahanan nasional.
"Kita masih perlu kajian mendalam terkait benefit transaksi dan lainnya. Karena bagi Indonesia sendiri yang belakangan getol mengkampanyekan soal pengembangan industri dalam negeri dan kemandirian alutsista, setiap pembelian impor tentu harus membawa dampak positif," pungkasnya.(OL-5)
Perdana Menteri Kanada Mark Carney bertemu Presiden Xi Jinping di Beijing. Kunjungan pertama dalam 8 tahun ini menjadi titik balik hubungan kedua negara.
Ia menilai Indonesia sebaiknya mendorong penurunan eskalasi konflik, terutama karena Indonesia telah ditetapkan sebagai Presiden Dewan Hak Asasi Manusia PBB periode 2026.
Pimpinan Komisi I DPR RI mengecam keras aksi bintang film dewasa asal Inggris, Tia Emma Billinger alias Bonnie Blue, yang dinilai melecehkan bendera Merah Putih.
AYIMUN 19th di Bangkok mempertemukan ratusan generasi muda dari 35 negara untuk belajar diplomasi global melalui lima council internasional.
Yuddy Chrisnandi menyoroti lemahnya peran lembaga internasional seperti PBB, OECD, G20, dan IMF, yang kini menghadapi ujian eksistensi dan relevansi di tengah meningkatnya ketegangan global.
Rini Widyantini menyoroti transformasi birokrasi digital yang tengah dijalankan pemerintah, serta pentingnya kolaborasi lintas negara dalam memperkuat tata kelola publik
Selain menyediakan sumur bor untuk kebutuhan harian, pemerintah juga memasang mesin penjernih air berteknologi RO.
Pemerintah melalui Kementerian Pertahanan (Kemwnhan) bergerak cepat menangani krisis air bersih di lokasi bencana Sumatra Utara.
Empat Unit Kendaraan Operasional Diserahkan kepada Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Guna Percepatan Bantuan di Wilayah Terdampak Bencana.
Mabes TNI menyerahkan sepenuhnya keputusan pembelian jet tempur J-10 buatan China kepada Kementerian Pertahanan.
Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemenhan RI) memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan kejuaraan lomba baris-berbaris bertajuk Bela Negara Cup.
Presiden menekankan kekuatan pertahanan tidak hanya menjadi simbol kedaulatan, tetapi juga kunci untuk melindungi kekayaan alam bangsa.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved