Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Pemerintah melalui Kementerian Pertahanan (Kemwnhan) bergerak cepat menangani krisis air bersih di lokasi bencana Sumatra Utara. Universitas Pertahanan (Unhan) RI bersama TNI memasang mesin penjernih air berteknologi tinggi di Desa Batu Hula, Kecamatan Batangtoru, guna menjamin akses air bersih layak konsumsi bagi para pengungsi.
Langkah ini merupakan bagian dari aksi Satuan Tugas Pengembangan dan Penerapan Teknologi Penjernihan Air yang dibentuk khusus untuk merespons bencana di sejumlah wilayah, termasuk Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.
Sersan Mayor Dua Kadet Ronald Marcus Sihite, mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Unhan, menjelaskan bahwa sistem ini dirancang tangguh namun tetap mudah dioperasikan di lokasi bencana.
“Sistem penjernihan ini memanfaatkan tabung filtrasi fiber reinforced plastic (FRP) dengan media penyaring berlapis, mulai dari manganese ferrolit untuk mengurangi logam hingga karbon aktif untuk menyerap zat pencemar organik,” ujar Marcus melalui keterangannya, Sabtu (27/12).
Bantuan ini tidak hanya menghasilkan air bersih untuk kebutuhan mandi, cuci, kakus (MCK), tetapi juga air yang aman untuk langsung diminum. Setelah melalui proses filtrasi awal, air diproses dengan teknologi Reverse Osmosis (RO) dan penyinaran Ultraviolet (UV) untuk membunuh virus serta bakteri.
Keunggulan utama teknologi besutan Unhan RI ini terletak pada efisiensi biaya serta kemampuannya menghasilkan debit air besar dalam waktu singkat, sehingga kebutuhan dasar pengungsi dapat terpenuhi tanpa harus bergantung sepenuhnya pada kiriman air kemasan dari luar daerah.
Kepala Desa Batu Hula menyampaikan apresiasi mendalam atas bantuan ini. Pasalnya, ketersediaan air bersih menjadi kendala utama sejak banjir melanda wilayah mereka. Saat ini, terdapat sekitar 1.700 jiwa yang bertahan di posko pengungsian desa tersebut.
“Terima kasih kepada Kemhan dan TNI atas fasilitas mesin ini. Airnya sudah berfungsi dan bisa langsung diminum. Ini sangat bermanfaat bagi 1.700 pengungsi di desa kami,” ungkapnya. (E-3)
TNI dan Pemprov Riau menyerahkan bantuan berupa perlengkapan sekolah bagi siswa-siswi sekolah dasar di Aceh Utara.
Mandat tersebut juga ditegaskan kembali dalam Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2025 tentang TNI.
Dengan posisi yang masih berupa draf, pembahasan mendalam belum dapat dilakukan, apalagi untuk menentukan sikap politik lembaga legislatif.
Satgas TNI Komando Operasi (Koops) Habema berhasil menuntaskan operasi penyelamatan 18 karyawan PT Freeport Indonesia yang terisolasi selama tiga hari di Pos Tower 270, Distrik Tembagapura
Peserta juga mendapatkan pendalaman materi teknis sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing
Aturan tersebut wajib memiliki batasan yang jelas agar tidak mencederai hak asasi manusia (HAM).
Selain menyediakan sumur bor untuk kebutuhan harian, pemerintah juga memasang mesin penjernih air berteknologi RO.
Empat Unit Kendaraan Operasional Diserahkan kepada Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Guna Percepatan Bantuan di Wilayah Terdampak Bencana.
Mabes TNI menyerahkan sepenuhnya keputusan pembelian jet tempur J-10 buatan China kepada Kementerian Pertahanan.
Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemenhan RI) memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan kejuaraan lomba baris-berbaris bertajuk Bela Negara Cup.
Presiden menekankan kekuatan pertahanan tidak hanya menjadi simbol kedaulatan, tetapi juga kunci untuk melindungi kekayaan alam bangsa.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved