Headline
Pemerintah tegaskan KPK pakai aturan sendiri.
CALON presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto dikabarkan melakukan perjalanan ke luar negeri, kemarin. Negara yang menjadi tujuan Prabowo ialah Uni Emirat Arab.
Pesawat jet pribadi Prabowo dilaporkan bertolak ke Dubai kemarin pagi. Dalam pesawat yang ditumpangi Prabowo disebutkan ada sejumlah warga negara Rusia, Amerika Serikat, dan Jerman.
Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria membenarkan agenda keberangkatan Prabowo tersebut. Prabowo dan tujuh orang lainnya, menurut Riza, berangkat menuju Dubai dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Terkait dengan identitas warga negara asing yang ikut dalam rombongan, Riza menyebut mereka hanyalah teman-teman Prabowo.
"Betul ke Dubai tadi pagi. Naik private jet bersama teman-temannya," kata Riza, kemarin.
Menurut Riza, tujuan Prabowo ke Dubai hanya untuk menemui kolega bisnis sekaligus mengecek kesehatan.
Riza membantah bahwa Prabowo sakit. Dia mengatakan Ketua Umum Partai Gerindra itu rajin memeriksa kesehatannya dan berolahraga.
"Pak Prabowo orang yang rutin periksa kesehatan, olahraga rajin, berenang dan naik kuda rajin," ujarnya.
Riza mengaku tidak mengetahui berapa lama Prabowo akan berada di Dubai.
"Enggak tahu saya. Biasanya enggak lama," tukasnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Prabowo tiba pukul 06.16 WIB di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Dia datang bersama rombongan. Mereka ialah Edy Arman, Yoriko Fransisko Karapang, dan Gibrael Habel Karapang.
Ada pula warga negara Rusia Mikhail Davzdov dan Anzhelika Butaeva, warga negara Amerika Serikat Justin Darrel Flores Howard, dan warga negara Jerman Mischa Demermann.
Keberangkatan Prabowo beserta rombongan juga dibenarkan Kepala Subbagian Humas Direktorat Jenderal Imigrasi Kemenkum dan HAM Sam Fernando. Menurut Sam, pesawat eks Danjen Kopassus itu lepas landas dari Bandara Halim Perdanakusuma pada pukul 08.14. (Mal/X-6)
PRESIDEN Prabowo Subianto dijadwalkan akan meluncurkan secara resmi tema dan logo peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia pada Jumat (18/7)
MENTERI Kebudayaan (Menbud) Fadli Zon mengatakan Presiden Prabowo Subianto belum mengetahui soal penetapan Hari Kebudayaan Nasional pada 17 Oktober
PRESIDEN Prabowo Subianto dinilai tak ingin masuk dalam jebakan pendahulunya, Joko Widodo, soal megaproyek Ibu Kota Nusantara (IKN). Perayaan HUT ke-80 RI akan berlangsung di Jakarta
PRESIDEN Prabowo Subianto dikabarkan akan berbicara dalam sidang sesi ke-80 Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di kantor pusat PBB di New York, Amerika Serikat,
Tanpa proteksi yang memadai, produk impor AS berpotensi mendominasi pasar domestik, dari sektor otomotif hingga pertanian dan energi.
Presiden Prabowo Subianto tiba di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, pada Rabu (16/7).
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved