Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Andi Arief Benarkan SBY Minta Demokrat Beri Saran Prabowo

Mediaindonesia.com
07/4/2019 12:05
Andi Arief Benarkan SBY Minta Demokrat Beri Saran Prabowo
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Andi Arief.(Medcom.id/M Sholahadhin Azhar)

POLITIKUS Partai Demokrat membenarkan permintaan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar pimpinan partainya memberi saran kepada Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto.

"Saran SBY tadi malam terkait tema “Indonesia untuk Semua” sudah dilaksanakan Prabowo dalam orasi maupun pelaksanaan kampanyenya. Kita semua bisa melihatnya dari subuh hingga siang tadi," cicit Andi Arief dalam akun twitternya @AndiArief__ , Minggu (7/4).

Baca juga: Prabowo Sebut Ibu Pertiwi Sedang Diperkosa

Sebelumnya, beredar surat yang ditulis SBY dari Singapura terkait kampanye Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang disebut tak lazim dan inklusif. Dalam surat tersebut, SBY pun memerintahkan kepada pimpinan partai agar memberi saran agar Prabowo tetap dalam koridor pemimpin yang tidak mengedepankan identitas, karena Indonesia untuk semua.(OL-5)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya