Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Relawan Jokowi-Amin Diminta Gencarkan Door to Door.

Akmal Fauzi
26/1/2019 00:31
Relawan Jokowi-Amin Diminta Gencarkan Door to Door.
(MI/BARY FATHAHILAH)

TIM Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo (Jokowi)-Ma’ruf Amin menggelar pertemuan dengan relawan di The Energy Building, Sudirman, Jakarta, Jumat (25/1) malam.

Pertemuan yang dihadiri Ketua TKN Jokowi-Amin, Erick Thohir itu bertujuan untuk menggenjot kerja relawan mengkampanyekan pasangan nomor urut 01 tersebut.

“Bersama ratusan relawan bergabung untuk menyamakan visi misi dan gerakan agar bisa door to door. Karena banyak sekali lrelawan yg amat sangat sayang kepada Jokowi, kiai Ma’ruf Amin dan Indonesia,” kata Erick di lokasi.

Erick menyampaikan, kehadiran relawan dinila penting untuk mendongkrak suata Jokowi-Amin. Erick juga menekankan agar selain door to door, relawan bisa menggencarkan kampanye melalui media sosial.

“Kami juga akan fokus di beberapa daerah yang masih kurang seperti, besok saya turun langsung di Kalimantan Selatan setelah kemarin saya minggu lalu turun juga langsung ke Bandung,” ujar Erick.

Baca juga : Masyarakat Dayak Se-Indonesia Dukung Jokowi-Ma'ruf

Di tempat yang sama, mantan Sekretaris Kabinet (Seskab) Andi Widjajanto menjelaskan, relawan agar mengkampanyekan dengan cara kreatif. Hal itu tentu bisa menarik simpati pemilih.

“Harus kreatif semua. Berikan aura positif ke pak Jokowi agar terus, terus bekerja,” ujarnya

Dalam kesempatan itu, ia menyebut, TKN yang dipimpin Erick Thohir sudah memiliki taktik pemenangan yang matang.

Khusus kampanye door to door, ia menyebut relawan harus bisa masuk ke lingkungan lebih dari satu kali.

“Kalau di daerah itu nol sama sekali pemilih Jokowi, relawan harus balik 15 kali. Menghabisi negatifnya tentang pak Jokowi, isu PKI, anti islam. Kalau negatifnya sudah habis, ceritakan kinerja pak Jokowi,” ujarnya. (OL-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya