Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

MOCI Rayakan Setengah Abad BMW M di BMW Welt Munich

RO
28/9/2022 19:25
MOCI Rayakan Setengah Abad BMW M di BMW Welt Munich
.(Dok. BMW Group Indonesia)

BMW Indonesia dan BMW Eurokars dukung pembukaan acara driving experience tahunan, yang merupakan inisiatif komunitas pecinta BMW performa tinggi: BMW M Owners Club Indonesia (BMW MOCI) untuk acara MOCI Driving Ultimate Europe 2022. Driving experience ini akan menempuh jarak hampir 2.000 km melintasi Eropa mulai dari Jerman, Austria, Swiss, dan kembali lagi ke Jerman dalam waktu delapan hari, tujuh malam dari 26 September hingga 3 Oktober 2022. 

Dalam rangka merayakan 50 tahun BMW M, BMW MOCI menghadirkan 50 unit BMW M ataupun BMW M Performance dan diikuti lebih dari 110 members bersama dengan keluarganya.

Pada acara pembukaan di BMW Welt, Munich, Jerman beberapa perwakilan dari BMW juga turut memberikan kata sambutan menerima rombongan BMW MOCI di Munich, mulai dari Timon Schemera, BMW M Regional Area Manager BMW M; Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia, hingga Sivakumar Krishnan, General Manager BMW Eurokars – satu-satunya BMW M Authorized Dealership di Indonesia.

"MOCI Driving Ultimate Europe 2022 ini bertepatan dengan ulang tahun ke-50 BMW M. BMW Indonesia senang bisa merayakan milestone bersejarah ini dengan komunitas fantastis yang terdiri dari penggemar, pengemudi, dan fans BMW M. Kami tidak dapat mencapai kesuksesan yang konsisten selama bertahun-tahun tanpa komunitas yang solid seperti BMW MOCI," ujar Ramesh Divyanathan, Rabu (28/9).

Sekilas BMW M

Logo BMW dengan offset setengah lingkaran berwarna biru, ungu dan merah khas BMW M pertama kali digunakan pada 1973 di mobil balap BMW Motorsport GmbH yang dibangun setahun sebelumnya. Dengan debut BMW M1 pada 1978, tiga garis berwarna mengikuti, miring ke kanan danbersandar pada huruf M. BMW M1 yang legendaris adalah satu-satunya kendaraan produksi BMW M berperforma tinggi yang memiliki lambang motorsport bersejarah selain logo dengan tiga garis.

Di kedua logo, biru melambangkan BMW, sedangkan merah melambangkan balap/motorsport dan ungu kombinasi keduanya. Sementara itu, warna ungu kini berubah menjadi biru tua dan BMW Motorsport mengubah namanya menjadi BMW M pada tahun 1993, tetapi tidak mengubah simbolisme brand dan logo. 
 
Di Indonesia sendiri, beberapa model berikut akan mendapatkan emblem BMW M 50th Anniversary dan telah dipamerkan pada ajang GIIAS 2022: BMW 220i Coupé M Sport, BMW 330i M Sport, BMW X1 sDrive18i M Sport, BMW X3 xDrive30i M Sport, BMW 520i M Sport, BMW 730Li M Sport, BMW 840i Coupé M Sport Pro dan BMW 840i Gran Coupé M Sport Pro, BMW Z4 M40i. (S-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Suplemen
Berita Lainnya