Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PAMERAN otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2022 akan dibuka mulai Rabu (14/9) dan akan berlangsung hingga 18 September 2022 di Grand City Convex. Surabaya menjadi rangkaian kedua penyelenggaraan GIIAS The Series 2022. Kota terbesar kedua di Indonesia ini akan selalu menjadi agenda rutin industri otomotif Indonesia untuk memperkenalkan model dan teknologi baru dari kendaraan terkini.
Total ada 13 merek anggota Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang berpartisipasi dalam GIIAS Surabaya dengan membawa teknologi terkini dan produk terbarunya yang beberapa diantaranya akan memamerkan kendaraan listrik, yakni Audi, Daihatsu, Honda, Hyundai, Kia, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling.
Sementara peserta roda dua dimeriahkan oleh Honda Motor, Benelli dan Keeway. Kendaraan dengan teknologi terkini, termasuk kendaraan listrik yang dibawa oleh para peserta juga dapat dicoba langsung oleh pengunjung di area test drive.
"Masyarakat Jawa Timur dapat merasakan secara langsung teknologi kendaraan terbaru di area test drive selama pameran GIIAS Surabaya berlangsung. Kami berharap antusiasme dan keingintahuan dari masyarakat dapat dipenuhi pada penyelenggaraan GIIAS Surabaya tahun ini," ungkap Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran Gaikindo Rizwan Alamsjah, Selasa (13/9).
Area test drive dan test ride terletak pada area outdoor Grand City Convex. Pengunjung yang ingin mencoba kendaraan impian dan telah memiliki tiket masuk GIIAS Surabaya hanya perlu mendaftarkan diri pada aplikasi Auto360 untuk melakukan test drive maupun test ride.
GIIAS Surabaya 2022 dibuka mulai pukul 11.00 hingga 21.00 WIB pada hari kerja dan pukul 10.00 hingga 21.00 pada akhir pekan. Tiket masuk pameran hanya dijual secara online pada aplikasi GIIAS Auto360, yang tersedia pada Appstore dan Playstore. Harga tiket masuk yaitu Rp20.000 untuk hari kerja (Rabu-Jumat) dan Rp30.000 untuk akhir pekan (Sabtu-Minggu). (S-4)
KASUS pengusiran Nenek Elina, 80, dari rumahnya di Surabaya, telah masuk pada babak baru. Polda Jatim telah menangkap tersangka ketiga berinisial SY, 59.
MENTERI Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul angkat bicara soal kasus pengusiran Nenek Elina, 80, dari rumahnya di Surabaya
KASUS pengusiran Nenek Elina, 80, dari rumahnya di Surabaya membuahkan hasil. Kepolisian berhasil menangkap pelaku dan menetapkan tersangka
Rawon disebut dalam prasasti Taji di Ponorogo, Jawa Timur dan kala itu disebut rarawwan.
BAYI yang baru berusia dua minggu kehilangan ibunya PDA, 39, seorang warga binaan Rumah Tahanan Perempuan Surabaya di Kecamatan Porong, Sidoarjo yang meninggal dunia akibat sakit.
ANGGOTA Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdullah, mengecam keras aksi pembongkaran rumah dan pengusiran terhadap Nenek Elina di Surabaya, Jawa Timur.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved