Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PERHELATAN SEA Games 2025 di Thailand resmi berakhir dengan capaian signifikan bagi kontingen Indonesia. Tim Merah Putih menempati peringkat kedua klasemen akhir dengan total 334 medali, terdiri atas 91 emas, 112 perak, dan 131 perunggu—menjadi prestasi terbaik Indonesia dalam tiga dekade terakhir.
Capaian tersebut memicu euforia publik, termasuk di media sosial melalui tagar #IndonesiaJuara, yang ramai merespons peningkatan performa atlet nasional di berbagai cabang olahraga Asia Tenggara.
Secara kolektif, prestasi Indonesia menunjukkan dominasi yang relatif merata. Cabang atletik menjadi penyumbang emas terbanyak dengan sembilan medali emas, disusul menembak dan panahan yang masing-masing meraih enam emas. Selain itu, Indonesia mencatat tonggak baru dengan meraih emas perdana di sejumlah cabang, seperti ice hockey, bola basket 3x3 putri, petanque, kabaddi, dan futsal putra.
Sorotan juga tertuju pada lifter Rizki Juniansyah yang meraih emas kelas 73 kilogram sekaligus memecahkan dua rekor dunia, menegaskan konsistensi Indonesia di cabang angkat besi.
Menanggapi hasil tersebut, Aice Group yang merupakan mitra resmi Tim Indonesia pada ajang SEA Games 2025, bersama Komite Olimpiade Indonesia menyampaikan apresiasi atas capaian kontingen Indonesia.
Senior Brand Manager Aice Group Sylvana Zhong mengatakan capaian ini mencerminkan kerja keras dan disiplin atlet nasional. “Prestasi ini merupakan hasil dari latihan panjang dan daya juang para atlet. Kami mengapresiasi seluruh perjuangan kontingen Indonesia di SEA Games 2025,” ujarnya dalam keterangan tertulis.
Sementara itu, Ketua Umum NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari menilai hasil di Thailand menunjukkan kemajuan ekosistem olahraga nasional. Ia menekankan pentingnya dukungan berkelanjutan dari berbagai pihak dalam menjaga motivasi atlet selama bertanding di luar negeri.
“Keberhasilan ini tidak lepas dari sinergi banyak pihak. Dukungan yang konsisten, baik dari federasi, pemerintah, maupun mitra strategis, berkontribusi menjaga fokus dan mental atlet selama kompetisi,” kata Okto.
Selama SEA Games 2025 yang berlangsung pada 9–20 Desember, Aice menjalankan peran operasional sebagai mitra resmi dengan mendukung kebutuhan atlet di Rumah Indonesia, termasuk penyediaan fasilitas pendingin dan distribusi produk.
Dengan hasil ini, Indonesia menutup SEA Games 2025 sebagai runner-up kawasan dan memperkuat optimisme menuju agenda olahraga internasional berikutnya, termasuk Asian Games dan Olimpiade. (I-3)
Prabowo juga memberikan nasihat kepada lifter nasional Rizki Juniansyah yang baru saja menerima bonus sebesar Rp1 miliar dan kenaikan pangkat dua tingkat lebih tinggi.
Presiden Prabowo Subianto menyerahkan bonus bagi atlet berprestasi SEA Games ke-33 Thailand. Ia berpesan dana tersebut dijadikan tabungan, bukan sekadar upah.
Anggota Komite Eksekutif KOI dituding menekan salah satu atlet kickboxing Indonesia.
Indonesia juga mendorong agar SEA Games lebih memprioritaskan Olympic Number.
Alias Praji menjadi bintang dengan membawa pulang dua medali sekaligus, yakni medali emas pada nomor Mixed Duathlon Relay dan medali perak di nomor Men’s Duathlon Relay.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved