Sabtu 25 Februari 2023, 21:54 WIB

Danau Toba Tuan Rumah Kejuaraan Jetski Oktober Mendatang

Widhoroso | Olahraga
Danau Toba Tuan Rumah Kejuaraan Jetski Oktober Mendatang

ANTARA
Jetski

 

MENTERI Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan memastikan Danau Toba, Sumatera Utara siap menjadi lokasi kejuaraan jetski, Oktober 2023 mendatang. Saat ini, Danau Toba menjadi lokasi balap kapal super cepat F1 Powerboat pada 24-26 Februari 2023.
 
"Tiap tahun akan ada dua eventseperti ini, satu F1 Powerboat dan kedua jetski. Sekaligus lagi diatur kongres atau pertemuan luar biasa powerboat organization di dunia, tempatnya di Parapat. Ini akan buat Danau Toba jadi tujuan turis destinasi prioritas akan tercapai," katanya dalam keterangan video yang diterima, di Jakarta, Sabtu (25/2).

Luhut mengatakan konferensi besar terkait F1 Powerboat yang dilakukan oleh sekitar 25-30 negara. Danau Toba sendiri akan menggelar F1 Powerboat selama lima tahun ke depan. Adapun pelaksanaan F1 Powerboat di Danau Toba ini menjadi pembuka dari seri 2023.

Meski Indonesia belum mengirimkan pembalapnya pada kejuaraan kali ini, Luhut mengungkapkan pendiri H20 Racing, Nicolo Di San Germano, yang juga sekaligus promotor dari Kejuaraan Dunia F1 Powerboat berharap Indonesia nantinya mampu mengirimkan perwakilannya di ajang tersebut.
 
"Nicolo sempat bicara sama saya supaya kami bisa kirimkan tim juga, mungkin 1-2 tahun ke depan kita coba siapkan, tetapi kalau untuk jetski, kami coba usahakan," kata Luhut. (Ant/OL-15)

Baca Juga

AFP/Patricia De Melo Moreira

Jalani Operasi, Marquez Absen di GP Argentina

👤Dhika Kusuma Winata 🕔Senin 27 Maret 2023, 20:48 WIB
Dalam pernyataan resminya, Honda mengungkapkan Marquez mengalami patah tulang pada ibu jari tangan kanannya setelah bertabrakan dengan...
MI/Ramdani

PBSI Incar Spain Masters setelah Tanpa Gelar di Swiss

👤Dhika Kusuma Winata 🕔Senin 27 Maret 2023, 17:15 WIB
Di ajang Swiss Terbuka pekan lalu, dua wakil Merah Putih sampai babak semifinal yakni di tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung kemudian...
AFP/TOBIAS SCHWARZ

PP PTMSI Kukuh 6 Atletnya yang Ikut SEA Games Kamboja

👤Budi Ernanto 🕔Senin 27 Maret 2023, 10:02 WIB
PP PTMSI telah melaksanakan rangkaian program yang panjang untuk mempersiapkan atlet menuju SEA...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya