Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

GP Emilia Romagna Digelar Tanpa Penonton

Widhoroso
29/10/2020 03:55
GP Emilia Romagna Digelar Tanpa Penonton
Balap Formula 1(AFP)

SERI balap Formula 1 GP Emilia Romagna di Imola, Italia, akhir pekan ini akan digelar tanpa penonton karena pandemi COVID-19. Hal itu dinyatakan panitia penyelenggara, Kamis (29/10).

Sebelumnya, otoritas lomba sudah mengizinkan hadirnya sekitar 13.000 penonton per hari. Namun, kemudian mengeluarkan pernyataan keputusan tersebut dibatalkan.

"Pemerintah melarang pendukung kita dan kami sangat kecewa terhadap itu," kata bos Imola, Uberto Selvatico Estense seperti dilaporkan motorsport.com.

GP Emilia Romagna hanya akan berlangsung dua hari dari biasanya tiga hari setelah sesi latihan Jumat ditiadakan. Ini akan menjadi balapan ketiga yang berlangsung di Italia musim ini dan balapan ke-13 dalam kejuaraan F1.

Mercedes berkesempatan menggondol gelar juara konstruktor ketujuh kali berturut-turut pekan ini. (Ant/R-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya