Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Muguruza Sukses Atasi Petenis Tuan Rumah

Yakub Pryatama Wijayaatmaja
23/1/2020 11:28
Muguruza Sukses Atasi Petenis Tuan Rumah
Garbine Muguruza(Twitter @AustralianOpen)

PETENIS putri asal Spanyol Garbine Muguruza berhasil menyingkirkan petenis tuan rumah Alija Tomljanovic pada putaran pertama Australia Terbuka 2020.

Bertanding di Rod Arena Laver, selama dua jam 21 menit, Muguruza memenangi pertarungan tiga set 6-3, 3-6, dan 6-3, Kamis (23/1).

Set ketiga menjadi bukti pertempuran sengit keduanya. Muguruza yang merupakan peringkat 32 dunia mampu mematahkan servis Tomljanovic sehingga unggul 3-1.

Baca juga: Pelatih Bantah Yastremska Pura-Pura Cedera

Tetapi, petenis kelahiran Kroasia yang membela panji Australia tersebut memaksa Muguruza kehilangan servisnya dan mengembalikan keadaan menjadi 3-4.

Pertandingan pun terpaksa harus menunggu sejenak karena hujan terjadi dan lapangan Rod Laver Arena pun ditutup terlebih dahulu.

Hal ini tentu membuat konsentrasi Tomljanovic terganggu meski tengah didukung suporternya sendiri.

Melihat lawannya kehilangan ritme permainan, Muguruza kembali mengunci poin sehingga bisa keluar sebagai pemenang petenis putri berhak melangkah ke babak ketiga di Melbourne Park.

Sebelumnya, petenis nomor satu dunia Ash Barty adalah satu-satunya warga Australia yang maju ke putaran ketiga undian putri sejauh ini, dengan Priscilla Hon dan Arina Rodionova dijadwalkan bermain pada Kamis (23/1). (abc/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik