Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Korban Bencana Sumatra Dapat Bantuan Logistik dan Dana Pendidikan

 Gana Buana
30/12/2025 20:40
Korban Bencana Sumatra Dapat Bantuan Logistik dan Dana Pendidikan
Akses jalan wilayah tengah Aceh sudah dapat lalui, Selasa (30/12/2025).(Antara)

BANJIR bandang dan longsor yang melanda Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat sejak akhir November 2025 telah menewaskan lebih dari 1.140 orang dan menyebabkan ratusan ribu warga mengungsi, menurut data terbaru BNPB. Dalam rangka merespons dampak bencana ini, Program REI Peduli menyalurkan bantuan tahap awal senilai Rp374 juta kepada korban di ketiga provinsi tersebut melalui pengurus daerah setempat.

Penyaluran bantuan dilakukan melalui Dewan Pengurus Daerah (DPD) REI di masing-masing provinsi terdampak. Bantuan tersebut dihimpun dari seluruh DPD REI se-Indonesia dan disalurkan secara bertahap sesuai kondisi dan kebutuhan di lapangan.

Ketua Umum REI Joko Suranto mengatakan bantuan disalurkan untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana. “Dana yang terkumpul berasal dari partisipasi DPD REI di seluruh Indonesia dan disalurkan ke wilayah yang terdampak banjir dan longsor,” kata Joko, Selasa (30/12).

Di Provinsi Sumatra Barat, bantuan disalurkan ke lima daerah terdampak, yaitu Kota Padang, Kabupaten Solok, Kabupaten Pasaman Barat, Kabupaten Padang Pariaman, dan Kabupaten Agam. Ketua DPD REI Sumatra Barat, Viona, menyebut penyaluran dilakukan secara bertahap sejak Rabu (17/12) dengan jenis bantuan yang disesuaikan kebutuhan masing-masing wilayah.

Di Kota Padang dan Kabupaten Agam, bantuan berupa air minum, perlengkapan mandi, pakaian dalam, selimut, dan kain sarung. Sementara di Kabupaten Padang Pariaman dan Pasaman Barat, bantuan yang disalurkan berupa bahan kebutuhan pokok, seperti beras, minyak goreng, sarden kaleng, telur ayam, mi instan, dan roti. Di Kabupaten Solok, bantuan juga diberikan dalam bentuk uang tunai untuk kebutuhan pendidikan anak-anak korban yang kehilangan rumah akibat bencana.

Untuk wilayah Aceh, bantuan disalurkan ke empat titik bencana, yakni Kabupaten Aceh Timur, Kabupaten Aceh Tamiang, Kabupaten Aceh Tengah, dan Kabupaten Bener Meriah. Jenis bantuan meliputi sembako, perlengkapan salat, handuk, dan pakaian dalam.

Ketua DPD REI Aceh Zulkifli HM Juned mengatakan bantuan telah disalurkan ke Kabupaten Aceh Timur dan Aceh Tamiang pada Senin (22/12). Sementara penyaluran ke Aceh Tengah dan Bener Meriah masih menunggu koordinasi lanjutan dengan pemerintah daerah setempat.

Di Provinsi Sumatera Utara, bantuan difokuskan ke Kabupaten Tapanuli Tengah yang terdampak banjir bandang dan longsor. Distribusi bantuan dikoordinasikan melalui Komisariat REI Tapanuli Tengah.

Ketua DPD REI Sumatra Utara Rakutta Karo-karo mengatakan komisariat setempat bertanggung jawab mengelola distribusi bantuan, termasuk pembukaan dapur umum serta penyaluran bantuan ke wilayah yang masih terisolasi akibat kerusakan infrastruktur.

Sejumlah pemerintah daerah menyampaikan apresiasi atas bantuan yang disalurkan. Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir serta Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Aceh Timur Darmawan M. Ali menyatakan bantuan tersebut membantu pemenuhan kebutuhan awal masyarakat terdampak bencana. (Z-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana
Berita Lainnya