Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemerintah Kota, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat menggelar doa bersama dan solawat bagi warga terdampak bencana banjir bandang di Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat. Doa dan solawat bersama tersebut, digelar di halaman upacara agar para korban yang meninggal diterima disisi Allah Swt.
"Kami sengaja gelar doa, solawat bersama ASN bertujuan agar korban bencana banjir bandang di Aceh, Sumatra Utara (Sumut) dan Sumatra Barat (Sumbar) diberikan ketabahan, kesabaran dan tetap tegar menghadapi cobaan ini. Pemerintah daerah mengumpulkan donasi bagi warga terdampak bencana tersebut," kata Bupati Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin, Senin (1/12/2025).
Cecep mengatakan, banjir bandang yang terjadi wilayah Aceh, Sumut, Sumbar tentu sebuah musibah dan bencana bagi bangsa Indonesia, doa maupun solawat ini merasa terpanggil karena semua manusia akan mengalami musibah tetapi kewaspadaan harus lebih ditingkatkan. Namun, sebagai anak bangsa memberikan doa supaya para almarhum dan almarhumah diterima di sisi allah Swt, keluarga diberikan ketabahan, kesabaran karena ini merupakan takdir.
"Kami mendoakan agar korban yang wafat diterima di sisi Allah Swt, dbagi yang sakit cepat sembuh dan korban dipengungsian supaya ada kesabaran. Karena, Indonesia selama ini dilanda berbagai bencana dan di Tasikmalaya sendiri ke depan ada program yakni Tasik Hejo, relawan menanam pohon di pinggir jalan dan 39 Kecamatan harus tanam pohon di hulu sungai berupa pala, aren, picung, muncang dan menghijaukan lahan guna menekan bencana," ujarnya.
Sementara itu, Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan mengatakan, doa dan salawat bersama seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan pemerintah membantu korban bencana banjir bandang yang terjadi Sumut, Sumbar dan Aceh. Karena, bencana yang melanda beberapa hari lalu menimbulkan kerusakan luas, merendam ribuan rumah, warga terisolasi, menimbulkan korban jiwa.
"Selain doa dan solawat bersama para ASN mengumpulkan donasi lebih terkoordinasi dan menugaskan Sekretaris Daerah, Asep Goparulloh menyiapkan mekanisme teknis. Kami, mengingatkan agar musibah menjadi refleksi bagi semua pihak khususnya terkait perilaku menjaga lingkungan dan menekankan nilai selalu ada, nyaman, tulus dan unggul perlu diwujudkan dalam aksi lebih nyata membantu sesama," pungkasnya. (H-1)
MENTERI Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyampaikan duka cita mendalam dari pemerintah Republik Indonesia atas jatuhnya pesawat ATR 42-500 dan sejumlah bencana di Tanah Air.
Penataan ulang tata ruang, penegakan hukum terhadap perusak lingkungan, serta pelibatan masyarakat lokal dalam pengelolaan alam harus menjadi prioritas, bukan sekadar slogan.
KEMENTERIAN Sosial (Kemensos) terus mengintensifkan upaya pemulihan pascabencana banjir yang melanda sejumlah wilayah di Provinsi Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.
Perusahaan pertambangan didorong untuk mengadopsi standar internasional yang memiliki kriteria lebih ketat guna meminimalkan risiko kerusakan lingkungan, termasuk potensi bencana.
Karena itu jutaan korban banjir di lebih separuh kawasan Provinsi Aceh dan tetangga Sumatra Utara serta Sumatra Barat untuk yakin di balik cobaan Allah ada rahasia luar biasa bagi mereka.
BULAN Sabit Merah Indonesia (BSMI) melakukan soft launching Klinik Pusat Pelayanan Kesehatan dan Rehabilitasi (PPKR) Aceh Tamiang pada Minggu (18/1).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved