Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KEBAKARAN hebat melanda Desa Hutanagodang, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara-Sumatera Utara, Rabu (26/3) siang. Sebanyak 27 rumah warga ludes dilalap si jago merah, dengan 10 di antaranya rata dengan tanah karena berbahan kayu. Selain itu, satu unit mobil Toyota Kijang dan satu sepeda motor Honda Scoopy juga ikut terbakar.
Kapolres Tapanuli Utara, AKBP Ernis Sitinjak, S.H, S.I.K, melalui Kasi Humas Aiptu W. Baringbing, menjelaskan bahwa tim Inafis Polres Taput telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk menyelidiki penyebab kebakaran. Berdasarkan keterangan saksi, api pertama kali muncul dari lantai dua rumah milik Adventus Sinaga dan Delmaria Siregar. Karena rumah mayoritas berbahan kayu dan berdempetan, api dengan cepat menjalar ke bangunan lainnya.
"Warga tidak sempat menyelamatkan barang berharga karena api langsung membesar. Kami masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran ini dan akan berkoordinasi dengan tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumut," ujar Baringbing.
Upaya pemadaman melibatkan enam unit mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Taput, Bandara Silangit, dan Pemkab Humbang. Api baru berhasil dijinakkan sekitar pukul 16.00 WIB. Meski tidak ada korban jiwa, kerugian materi diperkirakan mencapai puluhan miliar rupiah.
Daftar pemilik rumah yang terdampak kebakaran mencakup puluhan keluarga, di antaranya Swardy Sianturi, Adventus Sinaga, Huseng Sianturi, Rolli Rajagukguk, Samsul Sianturi, dan banyak lainnya.
Saat ini, pihak kepolisian terus melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui sumber api dan kemungkinan adanya faktor lain yang menyebabkan kebakaran ini. Sementara itu, warga terdampak masih mengungsi dan membutuhkan bantuan. (H-2)
Sebuah ledakan besar akibat kebocoran gas melanda pemukiman di pusat kota Utrecht, Belanda. Empat orang terluka dan evakuasi warga segera dilakukan.
Damkarmat Kota Kendari mengerahkan tujuh mobil pemadam untuk memadamkan kebakaran yang terjadi sejak pukul 05.18 WITA dan menghanguskan 15 kios, dua ruko, serta satu minibus.
Anggota DPRD DKI Kevin Wu mendesak percepatan investigasi kebakaran di Teluk Gong yang menewaskan 5 orang.
SWISS sedang dilanda salah satu tragedi terburuknya setelah kebakaran melanda satu bar di kawasan Alpine saat perayaan Malam Tahun Baru. Ini menewaskan lebih dari 40 orang.
BAR Le Constellation di resor ski Crans-Montana, Swiss, memiliki pintu keluar darurat. Sebagian besar orang di dalam tempat tersebut akan kesulitan menemukannya setelah kebakaran terjadi.
KEMBANG api yang diletakkan di atas botol sampanye tampaknya menjadi sumber kebakaran yang melanda satu bar yang ramai di Swiss selatan pada Hari Tahun Baru.
Sebanyak 14 unit mobil damkar milik Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) dihibahkan kepada 14 kabupaten/kota di luar Jakarta.
ANGGOTA Komisi III DPR RI dari Fraksi PKB, Abdullah, menyoroti fenomena masyarakat yang belakangan ini lebih memilih melapor ke petugas pemadam kebakaran (Damkar) dibandingkan polisi.
Kebakaran melanda kawasan padat penduduk di Jalan Irigasi RT 02/RW 01, Kelurahan Cakung Timur, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Selasa (4/11) pagi.
Empat korban kebakaran Pademangan terdiri atas seorang wanita paruh baya, seorang wanita hamil, serta dua anak kecil.
Empat orang dilaporkan meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran yang melanda tiga rumah tinggal berlantai dua di Jalan Pademangan Raya, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, pada Rabu.
Dinas Gulkarmat DKI perlu menetapkan protokol wajib pemeriksaan kesehatan minimal dua kali dalam setahun.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved