Headline
Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.
Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.
BANJIR melanda wilayah Kabupaten Majalengka. Sejumlah warga bahkan sempat mengungsi ke tempat yang lebih aman.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Majalengka mengakibatkan banjir di Kecamatan Jatiwangi dan Kecamatan Ligung. DI Kecamatan Kertajati, banjir menggenangi tiga rumah di Blok Pon, RT/RW 01/09, Desa Mekarsari, Sabtu (15/3) sekitar pukul 17.00 WIB. Banjir diakibatkan hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi dengan durasi lebih dari 4 jam.
Hujan dengan kurun waktu yang cukup lama tersebut menyebabkan Sungai Kepuh yang ada di wilayah tersebut meluap dan merendam tiga rumah warga dengan ketinggian 10 hingga 35 cm. Namun semalam, sekitar pukul 21.00 WIB banjir sudah mulai surut.
Selanjutnya banjir akibat hujan deras juga merendam rumah warga di Blok Gandamakmur, Desa Gandawesi, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, Sabtu (15/3) sekitar pukul 18.00 WIB. Banjir di wilayah tersebut diakibatkan hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi dengan durasi lebih dari 4 jam hingga menyebabkan Sungai Cipinang meluap.
Luapan air merendam 137 rumah warga dengan ketinggian 30 hingga 60 cm. “Banjir berdampak pada 137 KK atau 411 jiwa,” tutur Penata Penanggulangan Bencana Ahli Pertama Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Majalengka, Wawan Suryawan, Minggu (16/3). Banjir di Kecamatan Ligung ini juga sempat membuat 3 KK atau sebanyak 12 jiwa mengungsi ke tempat yang lebih aman. Selain itu, banjir juga merendam sekitar 3 hektar sawah milik warga.
“banjir berangsur surut sejak pagi ini,” tutur Wawan. BPBD Kabupaten Majalengka, lanjut Wawan juga telah melakukan assessment dan penanganan evakuasi ke lokasi bencana. “Kami mengimbau masyarakat tetap waspada,” tutur Wawan. (UL).
Tanah longsor menutup akses jalan penghubung Majalengka-Kuningan, Jawa Barat, tepatnya di Desa Sindangpanji, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka, pada Minggu (11/5) malam.
Program GASIK merupakan program yang dirancang untuk mendukung pengembangan UMKM dan startupĀ di Kabupaten Majalengka
Mantan Bupati Batang, Jawa Tengah, itu, meninjau dapur sehat yang dikelola oleh masyarakat di Kelurahan Majalengka Kulon.
Berdasarkan prediksi BMKG, hampir seluruh wilayah di Kabupaten Majalengka masih berada di musim penghujan sampai arus mudik berlangsung.
Menhut Raja Juli Antoni melakukan peninjauan Perhutanan Sosial yang dikelola oleh Kelompok Tani Hutan (KTH) di Desa Sidamukti, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved