Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
SATUAN Tugas (Satgas) Pangan Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polresta Banyumas, Jawa Tengah (Jateng) bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Banyumas melakukan pengecekan dan pemantauan harga beras medium serta bahan pokok lainnya di sejumlah pasar tradisional di Purwokerto. Pengecekan ini meliputi Pasar Wage, Pasar Cerme, dan Pasar Manis.
Kapolresta Banyumas, Kombes Ari Wibowo melalui Kasat Reskrim Komisaris Andryansyah Rithas Hasibuan menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan beras dan bahan pokok lainnya guna memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama selama bulan Ramadan 1446 H.
“Kami mengerahkan personel bersama pihak terkait untuk melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya beras, di sejumlah pasar tradisional,” ujar Komisaris Andryansyah.
Menurutnya, langkah ini juga sebagai upaya antisipasi terhadap kemungkinan adanya oknum pedagang yang memanfaatkan momen Ramadan untuk mengambil keuntungan pribadi dengan menaikkan harga secara tidak wajar.
“Berdasarkan hasil pengecekan, harga beras medium di tiga pasar tradisional tersebut berkisar antara Rp12.500/kg hingga Rp13.500/kg. Sementara itu, harga minyak goreng kemasan merek Minyak Kita dijual seharga Rp17.000/liter, dan minyak goreng curah dijual seharga Rp19.000/kg. Stok bahan pokok saat ini masih tercukupi,” jelasnya.
Selain memantau harga, pihaknya juga mengimbau para pedagang untuk menjual bahan pokok sesuai dengan harga yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Hal ini dilakukan untuk menjaga stabilitas harga dan mencegah gejolak ekonomi yang dapat merugikan masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan dapat memastikan ketersediaan dan keterjangkauan bahan pokok selama Ramadan, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang tanpa khawatir akan kenaikan harga yang tidak terkendali. (H-1)
Polda Metro Jaya mengungkap temuan terkait hasil inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah pasar untuk memastikan kesesuaian volume MinyaKita dengan takaran
PEMKAB Banyumas, Jawa Tengah (Jateng) membentuk Tim Satgas untukĀ memantau dan mengawasi penjualan dan distribusi minyak goreng baik curah maupun kemasan.
MENGATASI gejolak harga menjelang lebaran dan juga mengantisipasi permasalahan minyak goreng, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan membentuk satuan tugas pangan
PEMKAB Flotim bersama Forum komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat, merespon dua persoalan yang kerap mencuat di wilayah tersebut dengan membentuk Satuan Tugas (Satgas).
Satuan Tugas Pangan Polresta Banjarmasin, Kalimantan Selatan mengawasi stabilitas kebutuhan pokok di pasaran jelang Natal 2022 dan libur Tahun Baru 2023.
PENGAWASAN distribusi beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) diperketat melibatkan satuan tugas pangan.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved